Simak salah satu tata bahasa Jepang yang sering digunakan dalam percakapan sehari-hari bahasa Jepang yuk!

“Ano teninsan wa, hakonde kita watashi no baasudee keeki wo ayauku otoshikaketa.”

Apakah kalian tahu arti kalimat di atas? Kalimat itu berarti “Pegawai toko itu hampir menjatuhkan kue ulang tahunku yang dibawa olehnya.”

Dalam percakapan sehari-hari, kita akan menemui situasi ketika ingin mengungkapkan kalimat untuk menyatakan “belum selesai” atau “hampir”. Untuk itu, kali ini mari belajar mengenai tata bahasa “kake”.

Fungsi “kake”

Pola kalimat

  • Kata kerja bentuk masu +  kake / kakeru
  • Kata kerja bentuk masu + kake no + kata benda

Penggunaan “kake”

Tata bahasa “kake” termasuk dalam pola kalimat bahasa Jepang N3 yang menyatakan sesuatu yang sudah mulai dilakukan atau terjadi tetapi belum dilakukan atau terjadi secara tuntas. Secara umum, pola ini dapat dibagi menjadi 2 fungsi sebagai berikut:

1. Belum Selesai atau Baru Setengah

Fungsi ini digunakan untuk menyatakan suatu tindakan belum dilakukan sampai selesai atau tindakan pada sebuah objek yang terhenti dipertengahan. Dalam bahasa Indonesia pola ini bisa diterjemahkan dengan “belum selesai” atau “baru setengah”. Bentuk pola kalimat yang biasanya digunakan untuk fungsi ini adalah:  Kata kerja bentuk masu + kake no + kata benda atau kata kerja bentuk kepala masu + kake da.

2. Hampir

Fungsi ini digunakan untuk menunjukkan adanya sebuah pergerakkan atau perubahan yang sedang terjadi, tapi pada akhirnya hal itu tidak sampai terjadi atau belum tuntas terjadi. Dalam bahasa Indonesia pola ini bisa diterjemahkan dengan kata “hampir”.

Pola yang biasanya digunakan untuk fungsi ini biasanya dalam bentuk lampau, yaitu “kaketa” atau “kakete ita”. Contohnya “kuruma ni hanerarekaketa” yang artinya “hampir tertabrak mobil”. Terdapat pergerakkan yang membuat seseorang berada dalam situasi akan tertabrak, tetapi akhirnya tidak jadi tertabrak.  

Sedangkan apabila menggunakan “kakete iru”, hal itu menandakan perubahan itu sedang berlangsung. Contohnya “yasai ga kusarikakete iru” yang artinya “sayuran membusuk”. Pada contoh ini lebih menekankan bahwa sayuran sedang ditengah-tengah proses pembusukan atau hampir busuk sebelum akhirnya benar-benar menjadi busuk.

Contoh kalimat

Untuk bisa lebih mudah memahami pola “kake”, mari perhatikan contoh kalimat berikut.

Belum selesai atau baru setengah

Watashi no tabekake no piza wa ani ni taberaremashita.
Kanojo wa yomikake no shousetsu wo toshokan ni kaeshimashita.
Totsuzen no ame de, kawakikake no fuku wa mata nurete shimaimashita.
Watashi wa haha no tsukurikake no karee wo shiagemashita.
Kare no egakikake no e wo mite, kansei shitara subarashii sakuhin ni naru to omotta.
Tarou wa yarikake no shukudai wo sensei ni watashimashita.
Yarikake no shigoto ga mada aru node, hiru gohan wa osaki ni douzo.
Tomodachi wa kyoushitsu wo souji shikake datta ga, watashi ga motte kita okashi wo tabehajimeta.

Hampir

Kare wa kanojo ni kokuhaku shiyou to hanashikaketa toki, kanojo ni osananajimi to tsukiatta koto wo tsugerareta.
Kare wa mizushirazu no hito ni osowarete shinikaketa.
Michi wo wataru toki sayuu wo kakunin shinakatta node, kuruma ni hanerarekaketa.    
Ano haiyuu wa ninki ga agarikaketa tokoro de, mayaku sukyandaru ga hakkaku shite, ochime ni natta.
Mainichi bihaku  kuriimu wo nutte, hada ga shiroku narikaketa ga, isshuukan biichi de asonda sei de, mae yori motto kuroku natte shimatta.
Teiden ga choujikan tsudzuite ite, rousoku ga naku narikakete iru.
Raamen ga nobikakete iru node, hayaku tabete kudasai

Contoh soal

Pola “kake” tergolong dalam tata bahasa JLPT N3. Untuk itu, coba perhatikan juga contoh soal yang menggunakan pola ini, seperti pada contoh berikut ini.

Soal 1 : 風邪の__かけに熱いお風呂に入るのはよくない。
  1. 治る
  2. 治り
  3. 治った
  4. 治って
klik di sini untuk melihat jawabannya
Soal 2 : ドアが___かけた電車への駆け込み乗車は大変危険です。
  1. 閉まり
  2. 閉め
  3. 閉まる
  4. 閉める
klik di sini untuk melihat jawabannya
Soal 3 : 新しい社長は、___かけていた会社を立て直しました。
  1. 潰れ
  2. 潰れる
  3. 潰れた
  4. 潰れて
klik di sini untuk melihat jawabannya
Soal 4 : 妹は熟しかけ__パプリカを採りました。
klik di sini untuk melihat jawabannya
Soal 5 : 書き___の日記は後にして、先に夕飯にしよう。
  1. たて
  2. かけ
  3. きり
  4. 終わる
klik di sini untuk melihat jawabannya
Soal 6 : 彼の温かい言葉は___かけていた私を勇気づけてくれた。
  1. 諦める
  2. 諦めない
  3. 諦めた
  4. 諦め
klik di sini untuk melihat jawabannya
Soal 7 : 父がペンキを__かけたベンチに、弟は知らずに座ってしまった。
  1. 塗り
  2. 塗りて
  3. 塗る
  4. 塗って
klik di sini untuk melihat jawabannya
Soal 8 : 祖父が10年前にくれた___ ___ _☆_ ___。
  1. かけている
  2. オートバイ
  3. 壊れ
klik di sini untuk melihat jawabannya
Soal 9 : 妹は___ ___ _☆_ ___ところで、母に連れられて、スーパーへ行った。
  1. 拭き
  2. かけた
klik di sini untuk melihat jawabannya
Soal 10 : ___ _☆_ ___ ___あそこに置いておきました。
  1. しかけ
  2. 修正
  3. 原稿は
klik di sini untuk melihat jawabannya

Kesimpulan

Bagaimana teman-teman? Apakah sudah bisa memahami fungsi dari tata bahasa “kake”?

Tata bahasa “kake”, merupakan salah satu yang termasuk ke dalam JLPT N3, digunakan untuk menyatakan sesuatu yang belum selesai dilakukan atau hampir terjadi.

Semoga informasi kali ini bermanfaat untuk menambah pengetahuan bahasa Jepang ya! Jangan lupa untuk ikuti terus berbagai informasi seputar Jepang dari Kepo Jepang!

Selanjutnya, sambil mengingat materi hari ini, mari lihat beberapa pertanyaan di bawah ini!

  • Q)Apa arti tata bahasa “kake” / “kakeru”?
  • Q)Apakah kata “hampir putih” bisa menggunakan pola “kake”/ “kakeru”?
  • Q)Contoh kalimat dengan “kake” / “kakeru”?

Kembali ke halaman daftar Materi Tata Bahasa N3

Kali ini kita sudah belajar pola “kake”. Bagaimana menurut kalian? Semoga mudah dipahami ya. Karena masih ada tata bahasa lainnya yang perlu dipelajari, coba cek informasi lainnya di sini yuk!