Bagi Anda yang hidup sendiri, pindahan adalah salah satu pengeluaran yang sangat besar. Semua orang sebisa mungkin ingin mendapatkan harga paling murah, bahkan orang Jepang pun sering bernegosiasi untuk mendapatkan potongan.

Oleh karena itu, pada artikel kali ini saya akan memperkenalkan cara bernegosiasi untuk mendapatkan potongan yang bisa digunakan oleh warga asing yang tinggal sendiri di Jepang.

Hal yang Penting adalah Mengecek Estimasi dari Beberapa Perusahaan Pindahan

Urutan sebelum Anda bernegosiasi mengenai harga biaya pindahan adalah mencari tahu estimasi di beberapa agen pindahan, setelah itu pilihlah biaya yang paling murah. Anda bisa bernegosiasi untuk meminta harga yang lebih murah dengan mengatakan “sebisa mungkin saya ingin menggunakan jasa pindahan perusahaan Anda, tapi sepertinya perusahaan A lebih murah, ini membuat saya agak bingung.”

Berikutnya, saya akan menjelaskan negosiasi seperti apa yang biasanya terjadi dan ada berapa metode negosiasi yang bisa dilakukan. Sebagai tambahan, saat bernegosiasi tentu saja menguasai bahasa Jepang pada level tertentu sangatlah penting, oleh karena itu, jika Anda tidak terlalu yakin, pastikan Anda menyiapkan langkah-langkah seperti meminta tolong teman untuk menemani Anda ketika menghubungi perusahaan pindahan.

Selain itu, jika Anda pindah di daerah atau kota yang sama dan akan menggunakan paket pindahan tunggal tanpa membawa perabot dan barang elektronik yang besar, biaya pindahan umum yang perlu Anda ketahui adalah sekitar 30.000 yen pada masa pindahan biasa dan sekitar 40.000 yen di musim sibuk pindahan (Februari-April, akhir minggu, hari libur nasional).

Kiat untuk Bernegosiasi Mengenai Biaya Pindahan

Lakukan Penawaran dengan Perusahaan Agen yang Diincar Paling Akhir

Sebaiknya Anda meminta estimasi anggaran pindahan yang dibutuhkan dari 3 perusahaan pindahan. Pertama-tama, Anda bisa mengecek estimasi melalui website, pilihlah 3 perusahaan yang estimasi anggarannya paling sesuai atau yang kelihatannya paling murah.

Di antara 3 pilihan tersebut, kandidat yang paling baik adalah perusahaan yang memiliki reputasi pelayanan yang baik, menyediakan pilihan layanan yang diinginkan, menyediakan pilihan yang disesuaikan dengan Anda bukan layanan dengan pilihan paket barang bawaan yang sudah ditentukan.

Selanjutnya, Anda bisa menghubungi perusahaan yang sudah dijadikan kandidat melalui email atau telepon. Umumnya, setelah Anda menghubungi melalui email atau telepon, pihak resepsionis akan mengonfirmasi jenis paket atau rencana pindahan Anda, alamat, waktu pindahan dan sebagainya, setelah itu mereka akan menginformasikan data Anda ke kantor cabang terdekat di daerah Anda, setelah itu pihak mereka akan menghubungi Anda.

Biaya pindahan berbeda-beda tergantung besar dan berat barang bawaan Anda. Umumnya, estimasi perencanaan dilakukan ketika pihak kantor cabang melakukan kunjungan secara langsung ke tempat Anda, namun untuk jenis “pindahan tunggal (tinggal sendiri)” atau yang barang-barangnya sedikit, estimasi bisa dilakukan melalui telepon. Akan tetapi, apabila Anda tidak terlalu yakin dengan berat barang bawaan Anda, Anda bisa menanyakan apakah pihak kantor cabang bisa melakukan kunjungan untuk menghitung estimasi atau tidak. Jika Anda meminta pengecekan estimasi melalui kunjungan, sebaiknya Anda memintanya kepada kandidat agen pindahan yang paling murah.

Yang paling penting di tahap ini adalah lakukan pengajuan estimasi dengan perusahaan agen yang terbaik paling akhir. Jika 1 atau 2 perusahaan yang akan Anda gunakan sudah mengeluarkan estimasi anggaran, Anda bisa mengatakan “mohon maaf saya tidak bisa memutuskan sekarang karena saya ingin membandingkannya terlebih dahulu dengan perusahaan lain”. Sebagian besar Anda akan diberi penawaran “harga tawar cepat (biaya atau harga yang diputuskan ketika Anda dihubungi kantor cabang melalui telepon atau kunjungan langsung, jika tidak ada kemungkinan harga akan naik)”, tetapi sebaiknya Anda tidak tergiur dengan tawaran ini dan tetap membandingkan dengan perusahaan lain.

Setelah itu, apabila Anda sudah cukup memeriksa estimasi biaya dan rincian layanan yang diberikan oleh masing-masing perusahaan, Anda bisa melihat perusahaan mana yang estimasinya paling baik, kemudian seperti yang sudah disebutkan di atas Anda bisa bernegosiasi harga dengan mengatakan “sebisa mungkin saya ingin menggunakan jasa pindahan perusahaan Anda, tapi sepertinya perusahaan A lebih murah, ini membuat saya agak bingung.”

Kriteria untuk memutuskan tentu saja terserah Anda, namun akan jauh lebih lancar jika Anda memutuskan beberapa hal sebelumnya seperti, Anda akan menunda keputusan jika harganya tidak terlalu murah, atau Anda akan memutuskannya karena ada potongan dengan beberapa pertimbangan walaupun harganya tidak terlalu murah.

Meminta Menurunkan Harga Tawar Cepat

Apabila Anda terburu-buru, pindahan di musim sibuk atau memilih jenis rencana pindahan khusus (misalnya khusus perempuan dan sebagainya), walaupun Anda melakukan negosiasi harga mungkin akan ada beberapa hal yang sulit dihindari. Selain itu, apabila Anda terburu-buru Anda tidak akan memiliki waktu untuk bernegosiasi.

Jika Anda ada dalam keadaan seperti itu, setelah membandingkan estimasi 2-3 perusahaan melalui internet dan memahami kisaran harga pasar, hubungilah perusahaan yang menurut Anda menjadi pilihan terbaik, lalu tanyakan secara langsung apakah Anda bisa mendapatkan diskon dari harga tawar cepat yang mereka ajukan atau tidak.

Banyak orang yang membandingkan estimasi anggaran dari beberapa perusahaan, dengan kata lain banyak orang yang menghubungi pihak perusahaan dan menunda keputusan untuk membandingkan harga dengan perusahaan lain, oleh karena itu pihak perusahaan pindahan pun akan mudah diajak bernegosiasi jika Anda memutuskan untuk memilih layanan mereka dengan cepat. Dengan begitu, besar kemungkinan Anda akan bisa mendapatkan diskon. Di sini pun, akan jauh lebih baik jika Anda sudah menetapkan kisaran anggaran Anda dan menegosiasikan harga dengan cepat, seperti “apakah harganya bisa kurang dari 35.000 yen?”.

Sebagai tambahan, saya sangat menyarankan Anda untuk terlebih dahulu melakukan estimasi anggaran melalui internet. Anda akan mengetahui perusahaan mana yang estimasi harganya paling murah, sehingga Anda hanya perlu menghubungi 2 perusahaan yang paling murah dan menegosiasikan potongan harga jika perlu.

Opsi Tambahan Sebisa Mungkin Gratis

Misalnya, jika barang bawaan Anda tidak banyak, biaya pindahan tidak bisa diturunkan atau harga naik karena pindahan di musim sibuk, kemungkinan besar Anda tidak akan mendapatkan diskon yang sesuai.

Pada saat seperti itu, Anda biasanya bisa mendapatkan diskon besar dari opsi tambahan berbayar. Saat Anda melakukan perhitungan estimasi dan mengisi opsi tambahan, sebaiknya Anda menanyakan apakah Anda bisa mendapatkan kardus dan selotip secara gratis atau bisakah perusahaan pindahan menerima sofa yang sudah tidak terpakai tanpa biaya tambahan.

Akan tetapi, apabila Anda memilih rencana pindahan tunggal biasanya ada aturan mutlak untuk ukuran box (ukuran maksimum) yang berisi barang bawaan Anda, yaitu (P:110cm x L:100cm x T:170cm). Anda juga tidak bisa meminta petugas pindahan untuk mengangkut 1 perabot yang tidak termasuk ke dalam rincian rencana pindahan yang sudah Anda pilih.

Kesimpulan

Bagaimana menurut Anda? Satu hal yang tidak boleh Anda lupakan saat melakukan estimasi anggaran adalah “menyajikan informasi yang akurat”. Jika Anda menyampaikan informasi yang tepat mengenai jumlah barang, isi barang dan ukuran barang yang akurat, pihak agen pindahan akan menawarkan harga dan rencana pindahan yang sesuai dengan Anda, dan dalam beberapa kasus Anda pun bisa mendapatkan potongan harga. Oleh karena itu, tidak masuk akal jika jumlah barang yang Anda perlihatkan atau akan diangkut berbeda dengan yang telah Anda sampaikan sebelumnya.

Sebelum Anda melakukan estimasi anggaran, pastikan barang mana yang akan Anda bawa dan tidak dengan seakurat mungkin.

Cara Menekan Biaya Serendah Mungkin saat Pindahan di Jepang