Sistem Kuliah Jangka Pendek di Universitas Rikkyo

Bagi mahasiswa asing yang ingin kuliah di Universitas Rikkyo, selain melalui jalur ujian masuk untuk mahasiswa reguler, metode lainnya adalah program pertukaran pelajar asing dan program bahasa Jepang 3 minggu (akan dijelaskan selanjutnya). Namun, keduanya ditargetkan untuk mahasiswa dari universitas mitra di luar Jepang, dan pada tahun 2021 tidak ada program kuliah jangka pendek untuk mahasiswa di luar universitas mitra.

Sebagai tambahan, selain kuliah dengan biaya sendiri (mahasiswa reguler) dan sebagai mahasiswa pertukaran pelajar, ada juga cara lain yaitu kuliah dengan bantuan sponsor dari pemerintah Jepang (mahasiswa riset / peneliti) yang direkomendasikan oleh pihak kedutaan. Bagi kalian yang berminat untuk kuliah dengan bantuan pemerintah, informasi lengkapnya bisa dilihat di Website Universitas Rikkyo dan Website Kementerian Pendidikan Jepang (Monbukagakusho / MEXT)

Program Pertukaran Pelajar Asing di Universitas Rikkyo

Penjelasan Program Pertukaran Pelajar Asing

Universitas Rikkyo memiliki perjanjian pertukaran internasional dengan banyak universitas di luar negeri. Program pertukaran pelajar asing memungkinkan mahasiswa dari universitas mitra untuk berkuliah di Universitas Rikkyo, dan mahasiswa yang menggunakan sistem ini akan disebut “mahasiswa asing khusus”.

Perkuliahan di Universitas Rikkyo sebagian besar diselenggarakan dalam bahasa Jepang, tetapi beberapa di antaranya, seperti mata kuliah Sejarah dan Politik Jepang, Ekonomi, dan Budaya, memungkinkan mahasiswa asing untuk belajar menggunakan bahasa Inggris bersama dengan mahasiswa Jepang.  Selain itu, perkuliahan bahasa Jepang yang ditargetkan untuk mahasiswa asing dibagi menjadi 9 level, ini adalah program di mana mahasiswa asing tidak hanya belajar bahasa Jepang, tetapi bisa juga mempelajari kehidupan masyarakat dan budaya Jepang. Daftar perkuliahan yang ditujukan untuk mahasiswa asing khusus, bisa kalian lihat di Website Universitas Rikkyo.

Universitas Mitra di Indonesia

Pada tahun 2021, ada 3 universitas di Indonesia yang memiliki perjanjian pertukaran internasional dengan Universitas Rikkyo :

  • Universitas Padjadjaran : Perjanjian antar universitas (untuk semua mahasiswa)
  • Universitas Udayana : Perjanjian antar universitas (untuk semua mahasiswa)
  • Universitas Indonesia : Perjanjian antar fakultas (untuk beberapa fakultas saja)

Sebagai tambahan, selain ketiga universitas di atas ada juga Universitas Brawijaya, Universitas Sriwijaya, dan UGM yang memiliki perjanjian antar universitas di bidang lain selain pertukaran internasional. Di masa depan pun, ada kemungkinan universitas dan fakultas mitra akan bertambah, oleh karena itu pastikan kalian memeriksa informasi terbaru.

Kualifikasi Pendaftaran

Untuk mengikuti program pertukaran pelajar, kalian harus terdaftar sebagai mahasiswa program sarjana atau pascasarjana di universitas mitra Universitas Rikkyo, dan telah direkomendasikan oleh dosen penanggung jawab di universitas asal. Adapun kemampuan bahasa yang diperlukan bisa dilihat di bawah ini :

① Kemampuan Bahasa Jepang

Apabila kalian ingin mengikuti perkuliahan yang diselenggarakan dalam bahasa Jepang, pada umumnya kalian harus mencapai level yang telah ditentukan dalam placement test bahasa Jepang di Universitas Rikkyo (selevel dengan lulus JLPT N1). Selain itu, ketika memutuskan mata kuliah yang diambil, diharuskan memilih mata kuliah yang sesuai dengan level bahasa Jepang kalian.

② Kemampuan Bahasa Inggris

Sebagian besar perkuliahan di Universitas Rikkyo diselenggarakan dalam bahasa Jepang, tetapi ada beberapa perkuliahan yang dibuka dalam bahasa Inggris. Beberapa perkuliahan yang diselenggarakan dalam bahasa Inggris mengharuskan mahasiswa untuk memiliki tingkat kemahiran tertentu dalam bahasa Inggris.

Dengan artian, kalian tidak perlu mengirimkan dokumen yang menyatakan kemampuan bahasa Jepang dan bahasa Inggris, tetapi mereka yang memiliki kemampuan bahasa Jepang dan bahasa Inggris yang tinggi akan memiliki lebih banyak pilihan mata kuliah yang bisa diambil.

Metode Pendaftaran

Mahasiswa peserta mendaftarkan diri secara online dan mengirimkan dokumen-dokumen yang diperlukan ke Universitas Rikkyo melalui universitas asal. Peserta perlu mempersiapkan formulir pendaftaran masuk, surat rekomendasi dari dosen pembimbing di universitas asal, transkrip nilai dari universitas asal, dokumen keterangan kesehatan (format ditentukan), dan dokumen keterangan finansial.

Periode Pendaftaran / Jadwal Program

Pertukaran Pelajar Asing Semester Musim Semi

  1. Batas waktu pendaftaran : sekitar Oktober atau November
  2. Pemberitahuan penerimaan : pertengahan Februari
  3. Pengaturan keberangkatan, pendaftaran Visa, dan sebagainya : pertengahan Februari – awal Maret
  4. Datang ke Jepang : pertengahan – akhir Maret
  5. Orientasi : akhir Maret
  6. Mulai Perkuliahan : awal April

Pertukaran Pelajar Asing Semester Musim Gugur

  1. Batas waktu pendaftaran : sekitar Maret
  2. Pemberitahuan penerimaan : pertengahan Juli
  3. Pengaturan keberangkatan, pendaftaran Visa, dan sebagainya : pertengahan Juli
  4. Datang ke Jepang : awal September
  5. Orientasi : awal September
  6. Mulai Perkuliahan : pertengahan September

Biaya Pertukaran Pelajar Asing

Mahasiswa yang menggunakan program pertukaran pelajar, pada prinsipnya dibebaskan dari biaya perkuliahan yang harus dibayarkan ke Universitas Rikkyo. Dengan artian, selama kuliah, biaya yang diperlukan hanya dibayarkan ke universitas asal.

Namun, mahasiswa memerlukan biaya hidup dan biaya asuransi sendiri. Untuk tempat tinggal, jika pada saat pendaftaran mengajukan diri, kalian mungkin bisa tinggal di asrama internasional Universitas Rikkyo (berbayar).

Beasiswa

Mahasiswa pertukaran pelajar asing di Universitas Rikkyo (mahasiswa asing khusus), bisa mendaftarkan diri untuk memperoleh beasiswa bagi mahasiswa asing dari JASSO (Japan Student Services Organization) dan sponsorship dari Pemerintah Jepang (Monbukagakusho / MEXT).

① Beasiswa dan Sponsor bagi Mahasiswa Asing dari JASSO (Japan Student Services Organization)
  • Target penerima : mahasiswa program sarjana dan pascasarjana
  • Periode : 12 bulan
  • Jumlah beasiswa : 80.000 yen/bulan
  • Batas waktu pendaftaran :
    – Pertukaran pelajar asing semester musim semi : awal Januari (keputusan perekrutan ditetapkan akhir April)
    – Pertukaran pelajar asing semester musim gugur : awal Mei (keputusan perekrutan ditetapkan akhir Agustus)
② Beasiswa / Sponsorship dari Pemerintah Jepang (Monbukagakusho / MEXT).
  • Target penerima : mahasiswa program pascasarjana ※ diperlukan rekomendasi, sehingga tidak bisa mendaftar secara pribadi
  • Periode : 18 bulan
  • Jumlah beasiswa : 145.000 – 148.000 yen/bulan, tiket pesawat kelas ekonomi
  • Batas waktu pendaftaran :
    Pertukaran pelajar asing semester musim gugur : akhir November (keputusan perekrutan ditetapkan awal Juni)

Program Pendidikan Bahasa dan Budaya Jepang

Penjelasan Program Pendidikan Bahasa dan Budaya Jepang

Di Universitas Rikkyo telah dibuka Center for Japanese Language Education (CJLE) pada tahun 2011, di mana diselenggarakan program bahasa Jepang 3 minggu. Program bahasa Jepang ini disebut dengan Short-Term Intensive Japanese Program.

Short-Term Intensive Japanese Program menyediakan berbagai macam perkuliahan dan aktivitas untuk meningkatkan kemampuan bahasa Jepang dan mempelajari tentang budaya Jepang secara mendalam. Peserta program ini tidak hanya belajar bahasa Jepang, tetapi bisa berinteraksi dengan mahasiswa Jepang di Universitas Rikkyo, melakukan wisata kecil, dan mendapatkan berbagai macam pengalaman.

Perkuliahan terdiri dari 47,6 jam kelas bahasa Jepang, dan 25 jam perkuliahan tentang budaya dan kehidupan sosial masyarakat Jepang, termasuk di dalamnya wisata kecil. 

Program ini menyediakan kelas beginner (level pemula) dan kelas elementary (level JLPT N5-N4). Perkuliahan diselenggarakan dalam jumlah kecil, dengan para pengajar yang memiliki pengalaman luas dan bertanggung jawab. Mahasiswa yang sudah menyelesaikan program ini, akan mendapatkan sertifikat kelulusan dan transkrip nilai resmi. 

Sebagai tambahan, Short-Term Intensive Japanese Program diselenggarakan di Kampus Niiza Universitas Rikkyo (Saitama). Mahasiswa yang mengikuti program ini pun akan mendapatkan Kartu ID Pelajar, sehingga mahasiswa bisa menggunakan fasilitas kampus seperti, perpustakaan, ruang training olahraga (training gym), dan sebagainya. 

Target Mahasiswa / Metode Pendaftaran

Mahasiswa yang bisa mengikuti Short-Term Intensive Japanese Program adalah mahasiswa dari universitas mitra Universitas Rikkyo, atau mahasiswa dari universitas yang sedang dalam tahap kesepakatan perjanjian. Di luar itu, mahasiswa yang diperkenalkan oleh staf pengajar dari Universitas Rikkyo pun bisa ikut berpartisipasi.

Mahasiswa yang ingin berpartisipasi, pertama-tama mendaftarkan diri secara online. Dokumen-dokumen yang diperlukan sebagian besar dikirimkan secara online, tetapi surat rekomendasi dari dosen pembimbing di universitas asal atau profesor kepala di Universitas Rikkyo, harus dikirimkan via pos.

Periode Pendaftaran / Jadwal Program

Short-Term Intensive Japanese Program umumnya diselenggarakan pada musim panas dan musim dingin. Berikut jadwal penyelenggaraan pada tahun ajaran 2020.

Program Musim Panas

  1. Pendaftaran online – Pengiriman surat rekomendasi : pertengahan Maret
  2. Pemberitahuan penerimaan : awal April
  3. Pelaksanaan program : Juni – Juli

Program Musim Dingin

  1. Pendaftaran online – Pengiriman surat rekomendasi : akhir September
  2. Pemberitahuan penerimaan : awal Oktober
  3. Pelaksanaan program : Januari

Biaya Program Pendidikan Bahasa dan Budaya Jepang

Biaya partisipasi program ini sekitar 300.000 yen termasuk biaya perkuliahan, biaya kamar tinggal, dan biaya makan (senin-jumat). Tidak termasuk biaya transportasi dan biaya hidup lainnya.

Sebagai tambahan, mahasiswa peserta Short-Term Intensive Japanese Program akan tinggal di Tachikawa Memorial Exchange Center yang ada di Kampus Niiza dan hotel yang lokasinya berdekatan dengan Kampus Niiza. Biaya partisipasi juga bisa berbeda tergantung dari kamar tempat tinggal (satu kamar 2 atau 4 orang).

Informasi Kuliah di Universitas Rikkyo (Website Terkait)

Untuk Melihat Informasi Studi Luar Negeri dan Lainnya di Universitas Rikkyo