Ni Kurabete (Dibandingkan Dengan) – Belajar Bahasa Jepang
15/07/2021
Sakurachan
Simak salah satu tata bahasa Jepang yang digunakan dalam percakapan sehari-hari yuk!
“Nihon ni kurabete, Indonesia wa totemo hiroi desu”.
Apa kalian tahu arti kalimat di atas? Kalimat itu berarti “Dibandingkan dengan Jepang, Indonesia sangat luas”.
Dalam percakapan sehari-hari, kita akan menemui situasi ketika ingin mengungkapkan kalimat untuk menyatakan kata “dibandingkan dengan”. Untuk itu, kali ini mari belajar mengenai tata bahasa “ni kurabete”. Jangan lupa tonton juga video penjelasannya ya!
Tata bahasa “ni kurabete” merupakan ungkapan bahasa Jepang yang digunakan untuk membandingkan dua hal yang berbeda atau berlawanan, sehingga dalam bahasa Indonesia bisa diartikan “dibandingkan dengan”. Selain ungkapan “ni kurabete”, bisa juga gunakan “ni kurabe”. Kemudian selain itu, bisa juga divariasikan dengan pola tata bahasa lain, menjadi “ni kuraberu to” atau “ni kurabereba” yang memiliki fungsi yang sama dengan “ni kurabete” juga sering digunakan, hanya saja dalam bahasa Indonesia artinya menjadi “kalau/jika dibandingkan dengan”.
Sebelumnya kita telah belajar pola “yori ~hou ga” yang juga digunakan untuk membandingkan dua hal. Fungsi dan maknanya sama, hanya saja pola kalimatnya sedikit berbeda. Misalnya :
Nihon ni kurabete, Indonesia wa hiroi. (Dibandingkan dengan Jepang, Indonesia luas.)
Nihon yori, Indonesia no hou ga hiroi. (Dibandingkan dengan Jepang, Indonesia lebih luas.)
Contoh kalimat
Untuk bisa lebih mudah memahami pola ”ni kurabete”, mari perhatikan contoh kalimat berikut ini.
Yamada sensei ni kurabete, Tanaka sensei wa kibishii desu.
山田先生に比べて、田中先生は厳しいです。 → Dibandingkan dengan guru Yamada, guru Tanaka disiplin/strict.
Otouto wa osanai koro ni kuraberu to, otonashii.
弟は幼い頃に比べると、おとなしい。 → Adik laki-laki kalau dibandingkan dengan waktu kecil, (sekarang) orangnya tenang/pendiam.
Kanojo ni kurabete, watashi wa kirei janai.
彼女に比べて、私はきれいじゃない。 → Dibandingkan dengan dia (perempuan), saya tidak cantik.
Dansei ni kuraberu to, josei wa jumyou ga nagai to iwarete iru.
男性に比べると、女性は寿命が長いと言われている。 → Dikatakan bahwa kalau dibandingkan dengan laki-laki, perempuan umurnya lebih panjang.
Kyonen no natsu ni kuraberu to, kotoshi wa sugoku atsui.
去年の夏に比べると、今年はすごく暑い。 → Kalau dibandingkan dengan musim panas tahun lalu, tahun ini sungguh panas.
Kanojo no ie ni kuraberu to, watashi no ie wa semai.
彼女の家に比べると、私の家は狭い。 → Kalau dibandingkan dengan rumah dia (perempuan), rumah saya sempit.
Nihonjin ni totte, ei-go ni kurabete, kankoku-go wa bunpou ga kantan rashii.
日本人にとって、英語に比べて、韓国語は文法が簡単らしい。 → Bagi orang Jepang, katanya dibandingkan dengan bahasa Inggris, bahasa korea tata bahasanya lebih mudah.
Shingapooru ni kurabete, Indonesia wa bukka ga yasui desu.
シンガポールに比べて、インドネシアは物価が安いです。 → Dibandingkan dengan Singapura, Indonesia biaya hidupnya murah.
Inaka ni kurabereba, tokai wa kuuki ga yogorete iru.
田舎に比べれば、都会は空気が汚れている。 → Kalau dibandingkan dengan pedesaan, kota besar udaranya kotor.
Nihon wa, mukashi ni kurabete, wakai hito no kazu ga hette kite iru.
日本は、昔に比べて、若い人の数が減ってきている。 → Jepang, dibandingkan dengan dulu, jumlah anak mudah terus semakin berkurang.
San nen mae ni kurabete, kotoshi no shin’nyuu shain no kazu wa ni-bai ni natta.
三年前に比べて、今年の新入社員の数は二倍になった。 → Dibandingkan dengan tiga tahun lalu, karyawan baru tahun ini jumlahnya menjadi dua kali lipat.
Gonen mae ni kurabete, kono machi wa kanari hatten shita.
五年前に比べて、この街はかなり発展した。 → Dibandingkan dengan lima tahun yang lalu, kota ini sudah lumayan berkembang.
Chichi ni kurabete, ani wa osake wo kekkou nonde iru.
父に比べて、兄はお酒を結構飲んでいる。 → Dibandingkan dengan ayah, kakak laki-laki lumayan sering/banyak minum alkohol.
Kono manga ni kurabe, ano manga wa yoku urete iru.
この漫画に比べ、あの漫画はよく売れている。 → Dibandingkan dengan komik itu, komik itu terjual dengan baik.
Contoh soal
Pola “ni kurabete” tergolong dalam tata bahasa JLPT N3. Untuk itu, coba perhatikan juga contoh soal yang menggunakan pola ini, seperti pada contoh berikut ini.
Soal 1 : 姉_____、妹はとてもうるさい。
にくれて
にくらべて
にたいして
について
klik di sini untuk melihat jawabannya
Jawaban : 2
Ane ni kurabete, imouto wa totemo urusai. (Dibandingkan dengan kakak perempuan, adik perempuan sangat berisik.)
Pola menyatakan “dibandingkan dengan” adalah : kata benda + “ni kurabete”, sehingga jawaban yang benar adalah “ni kurabete”.
Soal 2 : 昨日_____、今日はとても寒いです。
に比べて
のに比べて
なのに比べて
比べて
klik di sini untuk melihat jawabannya
Jawaban : 1
Kinou ni kurabete, kyou wa totemo samui desu. (Dibandingkan dengan kemarin, hari ini sangat dingin.)
Pola menyatakan “dibandingkan dengan” adalah : kata benda + “ni kurabete”, sehingga jawaban yang benar adalah “ni kurabete”.
Soal 3 : 彼の意見_____、どう思いますか。
にとって
にして
に比べて
に対して
klik di sini untuk melihat jawabannya
Jawaban : 4
Kare no iken ni taishite, dou omoimasuka? (Bagaimana menurut Anda terhadap pendapat dia laki-laki.)
Pola menyatakan “terhadap” adalah : kata benda + “ni taishite”, sehingga jawaban yang benar adalah “ni taishite”.
Soal 4 : 兄に_____、弟は本当に真面目です。
くらべと
くらべると
くらべって
くらべらば
klik di sini untuk melihat jawabannya
Jawaban : 2
Ani ni kuraberu to, otouto wa hontou ni majime desu. (Dibandingkan dengan kakak laki-laki, adik laki-laki sungguh rajin.)
Pola menyatakan “dibandingkan dengan” adalah : kata benda + “ni kurabete”, sehingga jawaban yang benar adalah “kuraberu to”.
Soal 5 : 私_____比べて、彼は頭がいい。
は
で
に
が
klik di sini untuk melihat jawabannya
Jawaban : 3
Watashi ni kurabete, kare wa atama ga ii. (Dibandingkan dengan saya, dia laki-laki pintar.)
Pola menyatakan “dibandingkan dengan” adalah : kata benda + “ni kurabete”, sehingga jawaban yang benar adalah “ni”.
Soal 6 : 姉は頭がいい_____、私は頭が悪い。
に対して
のに対して
に比べて
と比べて
klik di sini untuk melihat jawabannya
Jawaban : 2
Ane wa atama ga ii no ni taishite, watashi wa atama ga warui. (Berlawanan dengan kakak perempuan yang pintar, saya tidak pintar.)
Pola menyatakan “berlawanan dengan” adalah : kata sifat i + “no ni taishite”, sehingga jawaban yang benar adalah “no ni taishite”.
Soal 7 : 兄_____、姉はたくさん食べる。
のに対して
に対して
のに比べて
に比べて
klik di sini untuk melihat jawabannya
Jawaban : 4
Ani ni kurabete, ane wa takusan taberu. (Dibandingkan dengan kakak laki-laki, kakak perempuan lebih banyak makan.)
Pola menyatakan “dibandingkan dengan” adalah : kata benda + “ni kurabete”, sehingga jawaban yang benar adalah “ni kurabete”.
Soal 8 : 東京____ ____、 __☆__ ____人が少ないです。
と
は
北海道
に比べる
klik di sini untuk melihat jawabannya
Jawaban : 3
Toukyou ni kuraberu to, Hokkaidou wa hito ga sukunai desu. (Jika dibandingkan dengan Tokyo, Hokkaido orangnya sedikit.)
Pola menyatakan “dibandingkan dengan” adalah : kata benda + “ni kuraberu to”. Urutan kalimatnya adalah 4 – 1 – 3 – 2, sehingga jawaban yang benar adalah “hokkaidou”.
Soal 9 : 日本語に____、 ____ __☆__ ____と思います。
は
比べて
難しい
中国語
klik di sini untuk melihat jawabannya
Jawaban : 1
Nihon-go ni kurabete, chuugoku-go wa muzukashii to omoimasu. (Dibandingkan dengan bahasa Jepang, menurut saya bahasa Mandarin sulit.)
Pola menyatakan “dibandingkan dengan” adalah : kata benda + “ni kurabete”. Urutan kalimatnya adalah 2 – 4 – 1 – 3, sehingga jawaban yang benar adalah partikel “wa”.
Soal 10 : この街____、 ____ __☆__ ____が便利です。
交通
街は
に比べて
隣の
klik di sini untuk melihat jawabannya
Jawaban : 2
Kono machi ni kurabete, tonari no machi wa koutsuu ga benri desu. (Dibandingkan dengan kota ini, kota sebelah transportasinya lebih praktis.)
Pola menyatakan “dibandingkan dengan” adalah : kata benda + “ni kurabete”. Urutan kalimatnya adalah 3 – 4 – 2 – 1, sehingga jawaban yang benar adalah “machi wa”.
Kesimpulan
Bagaimana teman-teman? Apakah sudah bisa memahami fungsi dari tata bahasa “ni kurabete”?
Tata bahasa “ni kurabete” merupakan ungkapan dalam bahasa Jepang yang digunakan untuk menyatakan perbandingan dua hal yang berlawanan, sehingga dalam bahasa Indonesia, pola ini diartikan “dibandingkan dengan”.
Semoga informasi yang dibagikan kali ini bermanfaat untuk menambah pengetahuan mengenai bahasa Jepang ya! Jangan lupa untuk ikuti terus berbagai informasi seputar Jepang dari Kepo Jepang!
Selanjutnya, sambil mengingat materi hari ini, mari lihat beberapa pertanyaan di bawah ini!
Q)Apa fungsi “ni kurabete”?
A)Pola “ni kurabete” digunakan untuk membandingkan dua hal yang berbeda, sehingga dalam bahasa Indonesia, pola ini diartikan “dibandingkan dengan”.
Q)Contoh kalimat dengan “ni kurabete”?
A)Misalnya, “chichi ni kurabete, haha wa yasashii”, artinya “dibandingkan dengan ayah, ibu baik”.
Q)Perbedaan “ni kurabete” dan “ni taishite”?
A)Perbedaannya adalah pola “ni kurabete” hanya digunakan untuk membandingkan dua hal yang berbeda, sehingga diartikan “dibandingkan dengan”, sedangkan “ni taishite” untuk membandingkan dua hal atau untuk menyatakan suatu target keterangan kata benda, sehingga diartikan “berlawanan dengan” atau “terhadap”. Selain itu, polanya saat digunakan menyatakan perbandingan juga berbeda, yaitu pola “ni kurabete” dengan “kata benda + ni kurabete”, sedangkan pola “ni taishite” dengan “kata kerja kasual + no ni taishite”, “kata sifat i + no ni taishite”, kata sifat na (dengan na) + no ni taishite”, atau “kata benda + na no ni taishite”.
Kembali ke halaman daftar Materi Tata Bahasa N3
Kali ini kita sudah belajar pola “ni kurabete”. Bagaimana menurut kalian? Semoga mudah dipahami ya. Karena masih ada tata bahasa lainnya yang perlu diperlajari, coba cek informasi lainnya di sini yuk!