Simak salah satu tata bahasa Jepang yang sering digunakan dalam percakapan sehari-hari bahasa Jepang yuk!
“Barentaindee no toki, dare ni chokoreeto wo morattakke?”
Apakah kalian tahu arti kalimat di atas? Kalimat itu berarti “Waktu hari valentine aku dapat coklat dari siapa ya?”
Dalam percakapan sehari-hari, kita akan menemui situasi ketika ingin mengungkapkan kalimat untuk menyatakan “ya” atau “kan ya”. Untuk itu, kali ini mari belajar mengenai tata bahasa “kke”.
Kata sifat i + “kke” / bentuk lampau katta + “kke”
Kata sifat na (tanpa na) + da + “kke” / bentuk lampau datta + “kke”
Kata benda + da + “kke” / bentuk lampau datta + “kke”
【Informasi Tambahan】
Dalam bentuk yang sopan bisa digunakan bentuk masu / desu seperti contoh kalimat di bawah:
Kachou wa tenisu wo shimasukke? (Kepala bagian main tenis kan ya?)
Koohii ga suki deshitakke? (Kamu suka kopi kan ya?
Selain bentuk masu / desu, bisa juga digabung dengan bentuk ndesu seperti contoh di bawah:
Kachou wa tenisu wo surun deshitakke? (Kepala bagian main tenis kan ya?)
Koohii ga suki nan deshitakke? (Kamu suka kopi kan ya?)
Penggunaan “kke”
Tata bahasa “kke” termasuk dalam pola kalimat bahasa Jepang N3 yang digunakan saat pembicara tidak ingat dengan pasti mengenai suatu hal atau peristiwa dan ingin memastikan hal tersebut kepada lawan bicaranya. Selain itu, pola ini pun bisa digunakan pembicara saat bergumam pada dirinya sendiri saat tidak ingat sesuatu dengan pasti.
Tata bahasa “kke” ini adalah ragam bahasa lisan yang sifatnya kasual, bukan ragam bahasa tulisan. Oleh karena itu, hanya digunakan saat dalam percakapan yang bersifat santai, bukan yang bersifat resmi. Pola ini hampir mirip dengan “ya?” atau “kan ya?” dalam bahasa Indonesia.
Contoh kalimat
Untuk bisa lebih mudah memahami pola “nai koto wa nai”, mari perhatikan contoh kalimat berikut.
Ari-san wa medan shusshin dattakke?
アリさんはメダン出身だったっけ?
ありさんは めだん しゅっしんだったっけ?
→ Ari itu kelahiran Medan kan ya?
Sakana ga kirai dattakke?
魚が嫌いだったっけ?
さかなが きらいだったっけ?
→ Kamu tidak suka ikan kan ya?
Ashita, maria san wa kaisha wo yasumukke?
明日、マリアさんは会社を休むっけ?
あした、まりあさんは かいしゃを 休むっけ?
→ Besok Maria tidak masuk kantor kan ya?
Kono suupaa no shiharai wa kaado dake dakke?
このスーパーの支払いはカードだけだっけ?
この すーぱーの しはらいは かーど だけだっけ?
→ Supermarket ini hanya menerima pembayaran dengan kartu ya?
Koko ni wa chuusha dekinai koto ni nattakke?
ここには駐車できないことになったっけ?
ここには ちゅうしゃ できない ことに なったっけ?
→ Di sini (sekarang) jadi tidak bisa parkir ya?
Shachou wa raishuu, amerika e shucchou surun desukke?
社長は来週、アメリカへ出張するんですっけ?
しゃちょうは らいしゅう、あめりかへ しゅっちょう するんですっけ?
→ Direktur minggu depan dinas ke Amerika kan ya?
Ano machi wa saitei chingin ga yasukattakke?
あの町は最低賃金が安かったっけ?
あの まちは さいてい ちんぎんが やすかったっけ?
→ Kota itu Upah Minimum Regional (UMR)-nya kecil kan ya?
Ototoi, ano mise wa kondetakke?
一昨日、あの店は混んでたっけ?
おととい、あの みせは こんでたっけ?
→ Dua hari lalu, toko itu penuh kan ya?
Kono pan no shoumi kigen wa itsu made dakke?
このパンの賞味期限はいつまでだっけ?
この ぱんの しょうみきげんは いつまでだっけ?
→ Roti ini batas baik dikonsumsinya sampai kapan ya?
Tashika, kare ni hajimete atta no wa oosaka dattakke?
確か、彼に初めて会ったのは大阪だったっけ?
たしか、かれに はじめて あったのは おおさかだったっけ?
→ Seingatku pertama kali bertemu dia (laki-laki) itu di Osaka kan ya?
E! Kare wa ebi arerugii dakke?
えっ!彼はエビアレルギーだっけ?
えっ!かれは えびあれるぎーだっけ?
→ Eh dia (laki-laki) itu alergi udang kan ya?
Sani san no kaban wa aka dakke?
サニさんのかばんは赤だっけ?
さにさんの かばんは あかだっけ?
→ Warna tas nya Sani merah kan ya?
Raishuu, kare wa hima da to itte takke?
来週、彼は暇だと言ってたっけ?
来週、彼は暇だと言ってたっけ?
→ Dia bilang minggu depan dia senggang kan ya?
Kare wa kinou no miitingu ni sanka shinakattakke?
彼は昨日のミーティングに参加しなかったっけ?
かれは きのうの みーてぃんぐに さんか しなかったっけ?
→ Dia (laki-laki) itu tidak hadir di meeting kemarin kan ya?
Haha wa ima ginkou dakke?
母は今銀行だっけ?
ははは いま ぎんこうだっけ?
→ Ibu sekarang sedang di bank kan ya?
Contoh soal
Pola “kke” tergolong dalam tata bahasa JLPT N3. Untuk itu, coba perhatikan juga contoh soal yang menggunakan pola ini, seperti pada contoh berikut ini.
Soal 1 : 君のペットは猫___?
っけ
たっけ
だったけ
だったっけ
klik di sini untuk melihat jawabannya
Jawaban : 4
Kimi no petto wa neko dattakke?
(Peliharaan kamu kucing kan ya?)
Pola kalimat “kke” untuk kata benda adalah kata benda + da + “kke” / bentuk lampau datta + “kke”. Sehingga jawaban yang tepat “dattakke”.
Soal 2 : フランスで買ったくつは___?
どれっけ
どれですかっけ
どれだっけ
どれかっけ
klik di sini untuk melihat jawabannya
Jawaban : 3
Furansu de katta kutsu wa dore dakke?
(Sepatu yang dibeli di Perancis yang mana ya?)
Pola kalimat “kke” untuk kata benda adalah kata benda + da + “kke” / bentuk lampau datta + “kke”. Sehingga jawaban yang tepat “dattakke”.
Soal 3 : あの店のラーメンは___?
辛いっけ
辛いだっけ
辛かったけ
辛いだったっけ
klik di sini untuk melihat jawabannya
Jawaban : 1
Ano mise no raamen wa karaikke?
(Ramen di toko itu pedas kan ya?)
Pola kalimat “kke” untuk kata sifat adalah kata sifat i + “kke” / bentuk lampau katta + “kke”. Sehingga jawaban yang tepat adalah “karaikke”.
Soal 4 : 今日って、パウルさんの誕生日___?
っけ
でしたけ
だったっけ
だったけ
klik di sini untuk melihat jawabannya
Jawaban : 3
Kyou tte, pauru san no tanjoubi dattakke?
(Hari ini, ulang tahun Paul kan ya?)
Pola kalimat “kke” untuk kata benda adalah kata benda + da + “kke” / bentuk lampau datta + “kke”. Sehingga jawaban yang tepat “dattakke”.
Soal 5 : 先月、このレストランで何を___?
食べるっけ
食べたっけ
食べるんっけ
食べたんっけ
klik di sini untuk melihat jawabannya
Jawaban : 2
Sengetsu, kono resutoran de nani wo tabetakke?
(Bulan lalu kita makan apa di restoran ini ya?)
Pola kalimat “kke” untuk kata kerja adalah Kata kerja bentuk kasual, lampau + “kke”. Sehingga jawaban yang tepat “tabetakke”.
Soal 6 : 確か、注文したのは天ぷら定食___?
だったんっけ
だたっけ
だったっけ
でしたけ
klik di sini untuk melihat jawabannya
Jawaban : 3
Tashika, chuumon shita no wa tenpura teishoku dattakke?
(Seingatku yang dipesan itu tenpura set kan ya?)
Pola kalimat “kke” untuk kata benda adalah kata benda + da + “kke” / bentuk lampau datta + “kke”. Sehingga jawaban yang tepat “dattakke”.
Soal 7 : 明日、山田さんは___?
忙しいけ
忙しいっけ
忙しかたっけ
忙しいんっけ
klik di sini untuk melihat jawabannya
Jawaban : 2
Ashita, yamada san wa isogashiikke?
(Besok Yamada sibuk kan ya?)
Pola kalimat “kke” untuk kata sifat adalah kata sifat i + “kke” / bentuk lampau katta + “kke”. Sehingga jawaban yang tepat adalah “isogashiikke”.
Soal 8 : 財布___ _☆_ ___ ___?
っけ
どこに
を
しまった
klik di sini untuk melihat jawabannya
Jawaban : 2
Saifu wo doko ni shimattakke?
(Dompet aku simpan di mana ya?)
Pola kalimat “kke” untuk kata kerja adalah Kata kerja bentuk kasual, lampau + “kke”. Sehingga urutan yang tepat adalah: 3-2-4-1, dan jawaban yang tepat adalah “doko ni”.
Soal 9 : 彼女は子供の___、___ _☆_ ___?
歌手
時
っけ
じゃなかった
klik di sini untuk melihat jawabannya
Jawaban : 4
Kanojo wa kodomo no toki, kashu janakattakke?
(Dia (perempuan) itu bukannya waktu masih kecilnya penyanyi ya?)
Pola kalimat “kke” untuk kata benda adalah kata benda + da + “kke” / bentuk lampau datta + “kke”. Sehingga urutan yang tepat adalah: 2-1-4-3, dan jawaban yang tepat adalah “janakatta”.
Soal 10 : えっ!りょうくんは、昨日テレビ___ _☆_ ___ ___?
じゃなかった
ドラマに
出たん
っけ
klik di sini untuk melihat jawabannya
Jawaban : 3
E! ryou kun wa kinou terebi dorama ni detan janakattakke?
(Eh Ryo bukannya kemarin muncul di drama televisi kan ya?)
Pola kalimat “kke” untuk kata benda adalah kata benda + da + “kke” / bentuk lampau datta + “kke”. Sehingga urutan yang tepat adalah: 2-3-1-4, dan jawaban yang tepat adalah “detan”.
Kesimpulan
Bagaimana teman-teman? Apakah sudah bisa memahami fungsi dari tata bahasa “kke”?
Tata bahasa “kke”, merupakan salah satu yang termasuk ke dalam JLPT N3, digunakan saat pembicara ingin memastikan suatu hal yang tidak bisa diingatkanya dengan pasti.
Semoga informasi kali ini bermanfaat untuk menambah pengetahuan bahasa Jepang ya! Jangan lupa untuk ikuti terus berbagai informasi seputar Jepang dari Kepo Jepang!
Selanjutnya, sambil mengingat materi hari ini, mari lihat beberapa pertanyaan di bawah ini!
Q)Apa arti tata bahasa “kke”?
A)Tata bahasa “kke” artinya seperti “ya” atau “kan ya?” dalam bahasa Indonesia.
Q)Apakah pola kalimat “kke” bisa digabung dengan bentuk “masu” atau “desu”?
A)Ya, bisa. Apabila digabung dengan bentuk “masu” atau “desu” maka itu memberikan kesan sopan.
Q)Contoh kalimat dengan “kke?”
A)Misalnya “Barentaindee no toki, dare ni chokoreeto wo morattakke?” yang artinya “Waktu hari valentine aku dapat coklat dari siapa ya?”
Kembali ke halaman daftar Materi Tata Bahasa N3
Kali ini kita sudah belajar pola “kke”. Bagaimana menurut kalian? Semoga mudah dipahami ya. Karena masih ada tata bahasa lainnya yang perlu dipelajari, coba cek informasi lainnya di sini yuk!