Simak salah satu tata bahasa Jepang yang sering digunakan dalam percakapan sehari-hari bahasa Jepang yuk!

“Kono Purin oishikatta ne. Tokoro de, Ayumi chan wa ryouri no kyoushitsu ni haittatte.”

Apakah kalian tahu arti kalimat di atas? Kalimat itu berarti “Puding ini enak ya. Ngomong-ngomomg, katanya Ayumi-chan masuk kelas memasak.”

Dalam percakapan sehari-hari, kita akan menemui situasi ketika ingin beralih topik pembicaraan. Untuk itu, kali ini mari belajar mengenai tata bahasa “tokoro de”.

Fungsi “tokoro de”

Pola kalimat

  • kalimat 1 + tokoro de + kalimat 2

Penggunaan “tokoro de”

Kata penghubung “tokoro de” digunakan saat ingin beralih topik pembicaraan. Topik yang diungkapkan pada kalimat setelah “tokoro de” bisa jadi sama sekali tidak berhubungan dengan topik pertamanya. Dalam bahasa Indonesia, kata penghubung ini bisa diterjemahkan dengan “ngomong-ngomong.”

Kata penguhubung ini digunakan saat pembicara ingin mengungkapkan sesuatu yang tiba-tiba terpikir di kepala. Sering kali kalimat yang muncul setelah “tokoro de” merupakan bentuk rasa penasaran pembicara.

Contoh kalimat

Untuk bisa lebih mudah memahami pola “tokoro de”, mari perhatikan contoh kalimat berikut.

Kinou, ame ga takusan furimashita ne. Tokoro de, ashita, sensei no otaku ni ikaremasuka?
Taijuu ga mata fueta no yo. Tokoro de, Konshuu no nichiyoubi ni dousoukai ga aru yo ne?
Yamaguchi-san wa senshuu bujini shussan shimashita. Tokoro de, musuko-san wa itsu daigaku wo sotsugyou shimasuka?
Haruka-chan wa kawaii koinu wo katteru yo. Tokoro de, saikin okaasan wo amari mikakete inai. Okaasan wa genki?
Watashi wa raishuu dizuniirando e ikimasu. Tokoro de, ryuugaku no junbi wa ikaga desuka?
Kinou no eiga wa omoshirokatta ne. Tokoro de, Yuki-chan to Ari-kun wa kinou deeto shitatte shitteru?
Kyou wa ii tenki desu ne. Tokoro de, Ano udon-ya-san ni itta koto ga arimasuka?
Gaadeningu wa tanoshii yo. Tokoro de, kimi mo shumi wo mitsuketa hou ga ii to omou yo.
Konshuu no zangyou wa tsukaremashita. Tokoro de, onsen e itte mite kudasai.
A: Denkidai ga agacchatta!
B: Sou ne. Tokoro de, hontou ni tesura no kuruma wo kau tsumori?
A: Kore kara yoga wo suru.
B: Sugoi! Tokoro de, Bari ryokou wa dou datta?
A: Saikin, isogashisou desu ne.
B: maa, chotto iroiro atte ne. Tokoro de, osusume no osushiya-san wo oshiete kudasai.
A: Suteki na fuku desu ne.
B: A, Kore wa Indonesia no dentoutekina fuku desu. Tokoro de, kono chiiki de ichiban ninki no aru matsuri wa nan desuka?
A: Kore wa kono machi de ichiban oishii keeki desu yo.
B: Sumimasen, amai mono wa chotto… Tokoro de, kono atari ni wa jimu ga arimasenka?
A: Tokoro de, tabako wo yametatte hontou desuka.
B: Hontou desu. Sensengetsu koro kara.

Contoh soal

Pola “tokoro de” tergolong dalam tata bahasa JLPT N3. Untuk itu, coba perhatikan juga contoh soal yang menggunakan pola ini, seperti pada contoh berikut ini.

Soal 1 : 夫はよく一人で山を登ったんだよ。____、このかばんはどこで買ったの?
  1. ところが
  2. ところで
  3. そのうえ
  4. それとも
klik di sini untuk melihat jawabannya
Soal 2 : この景色はきれいですね。____、趣味は何ですか。
  1. なぜなら
  2. つまり
  3. そのうえ
  4. ところで
klik di sini untuk melihat jawabannya
Soal 3 : 彼女は私より若く見える。____、彼女は5歳上だった。
  1. ところで
  2. ところが
  3. なぜなら
  4. そのうえ
klik di sini untuk melihat jawabannya
Soal 4 : 昨日、嫌いな人に告白されて、いやだった。____、連休は海に行くんだけど、一緒に行く?
  1. ところで
  2. ところが
  3. ところを
  4. ところに
klik di sini untuk melihat jawabannya
Soal 5 : 支払いはカードですか。____、現金ですか。
  1. なぜなら
  2. ところが
  3. ところで
  4. それとも
klik di sini untuk melihat jawabannya
Soal 6 : 数学の試験が難しかった。____、空手部をやめる話って本当?
  1. なぜなら
  2. つまり
  3. ところが
  4. ところで
klik di sini untuk melihat jawabannya
Soal 7 : この料理はおいしくて安いです。____、量が多いです。
  1. そのうえ
  2. ところで
  3. それとも
  4. つまり
klik di sini untuk melihat jawabannya
Soal 8 : このカップルはとてもロマンチックだね。____、中村さんは今どこに住んでる?
  1. そのうえ
  2. そのほか
  3. ところで
  4. つまり
klik di sini untuk melihat jawabannya
Soal 9 : 今12時になりました。____もうお昼の時間です。
  1. それとも
  2. そのうえ
  3. つまり
  4. なぜなら
klik di sini untuk melihat jawabannya
Soal 10 : 宿題がめんどくさいですね。____、今夜のイベントに参加しますか。
  1. つまり
  2. ところで
  3. なぜなら
  4. ところを
klik di sini untuk melihat jawabannya

Kesimpulan

Bagaimana teman-teman? Apakah sudah bisa memahami fungsi dari tata bahasa “tokoro de”?

Tata bahasa “tokoro de”, merupakan salah satu yang termasuk ke dalam JLPT N3, digunakan untuk mengalihkan topik pembicaraan.

Semoga informasi kali ini bermanfaat untuk menambah pengetahuan bahasa Jepang ya! Jangan lupa untuk ikuti terus berbagai informasi seputar Jepang dari Kepo Jepang!

Selanjutnya, sambil mengingat materi hari ini, mari lihat beberapa pertanyaan di bawah ini!

  • Q) Apa arti tata bahasa “tokoro de”?
  • Q) Apa perbedaan “tokoro de” dan “tokoro ga”?
  • Q) Contoh kalimat dengan “tokoro de”?

Kembali ke halaman daftar Materi Tata Bahasa N3

Kali ini kita sudah belajar pola “tokoro de”. Bagaimana menurut kalian? Semoga mudah dipahami ya. Karena masih ada tata bahasa lainnya yang perlu dipelajari, coba cek informasi lainnya di sini yuk!