Ogenki desuka?

Pasti kalian pernah mendengar ungkapan bahasa Jepang di atas, bukan? Artinya adalah “apa kabar?“. Ogenki desuka merupakan ungkapan salam atau aisatsu yang cukup sering digunakan dalam percakapan sehari-hari. Lalu, bagaimana sih cara penggunaannya?

Melalui artikel ini, selain memperkenalkan cara penggunaannya Kepo Jepang juga akan menjelaskan makna dari ungkapan ogenki desuka itu sendiri. Untuk lebih mudah memahami penggunaan ungkapan salam ogenki desuka, yuk langsung simak penjelasan lengkapnya di bawah ini. Jangan lupa tonton juga video penjelasannya ya!

PenjelasanOgenki desuka

Aisatsu atau salam sapaan dalam bahasa Jepang ini bisa diartikan “apa kabar?” atau “apakah Anda sehat?” yang digunakan untuk menanyakan keadaan atau kabar dari lawan bicara secara formal. Aisatsu ini biasanya dipakai ketika kalian bertemu dengan orang yang sudah lama tidak bertemu. Namun, ungkapan salam ogenki desuka sebagian bersar digunakan ketika menulis surat, email, atau ketika menelepon seseorang.

Sebagai tambahan, ungkapan salam ini sebaiknya tidak diucapkan kepada orang terdekat kalian seperti keluarga, teman atau orang-orang yang sering kalian temui, karena akan menimbulkan kesan kaku dan aneh.

Secara harfiah ogenki desuka terdiri dari awalan “o” untuk menunjukkan rasa hormat dan sopan, kata genki yang berarti sehat atau semangat, dan desuka sebagai kata tanya. Oleh karena itu, dalam beberapa kesempatan yang bernuansa non-formal atau kasual, tidak masalah jika kalian hanya mengucapkan genki desuka? atau genki? saja dengan nada naik untuk bertanya.

Ungkapan Bahasa Jepang Lain Untuk “Apa Kabar”

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, ogenki desuka sendiri sudah termasuk ke dalam bahasa hormat (keigo). Namun, ada beberapa ungkapan lain dengan makna sama yang bisa digunakan dalam situasi formal lainnya.

Ogenki de irasshaimasuka

Ungkapan ini adalah bentuk sonkeigo dari ogenki desuka. Digunakan terutama ketika ingin menunjukkan rasa hormat kepada orang yang posisinya lebih tinggi di atas kita, seperti atasan, senior, guru, dan sebagainya.

Ogenki ni shite imasuka

Jika dikategorikan ke dalam jenis-jenis keigo, ungkapan ini termasuk ke dalam teineigo di mana bisa digunakan sebagai bahasa hormat dan sopan untuk menghormati satu sama lain, tanpa memandang tinggi pihak lawan maupun merendahkan diri sendiri. Pada dasarnya sedikit lebih sopan dari ogenki desuka.

Ogenki de osugoshi no koto to zonjimasu

Berbeda dengan 2 ungkapan di atas, secara harfiah ungkapan ini berarti “Saya harap Anda baik-baik saja (sehat)”. Ungkapan ini umumnya digunakan dalam surat atau email bersifat bisnis yang dikirim kepada kolega dari perusahaan atau kantor lain. Dengan menggunakan ungkapan ini, akan lebih menunjukkan etika sosial yang baik kepada pihak lawan.

Sebagai tambahan, ketika mengirimkan surat kepada orang yang memiliki hubungan dekat, gunakanlah ogenki desuka. Selain itu, ketika mengirimkan kartu ucapan selamat tahun baru kepada kerbata dan orang-orang terdekat biasanya dibuka dengan salam ogenki ni osugoshi deshouka.

Okawari arimasenka

Ungkapan ini umumnya digunakan oleh atasan atau seseorang yang tidak terlalu akrab ketika menanyakan kabar kepada kita. Maknanya memang sama dengan ogenki desuka, tetapi perlu kalian ingat bahwa ada perbedaan dalam penggunaannya.

Namun, ungkapan ini bisa juga digunakan oleh seseorang yang ada di posisi bawahan ketika bertemu dengan “mantan bos” atau “mitra bisnis” yang sudah lama tidak berkomunikasi. Misalnya, ohisashiburi desu, okawari arimasenka.

Gokigenyou

Gokigenyou adalah ungkapan yang secara harfiah mengandung makna “apakah Anda ada dalam suasana hati yang baik (gokigen yoku osugoshi desuka)”. Ungkapan ini digunakan ketika hendak menanyakan kabar pihak lain dengan sopan santun dan menunjukkan kepedulian terhadap pihak lain.

Sebagai tambahan, ungkapan ini tidak hanya digunakan ketika bertemu saja, tetapi bisa juga digunakan sebagai salam perpisahan, dan bisa digunakan di waktu kapanpun. Sebenarnya ungkapan ini umumnya digunakan oleh para aristokrat pada zaman Meiji. Oleh karena itu, saat ini sudah jarang digunakan, tetapi masih umum digunakan sebagai salam sapaan oleh wanita dengan status tinggi dan keluarga bangsawan, dan juga di sekolah-sekolah khusus berlevel prestisius.

Ikaga osugoshi desuka (deshouka)

Ungkapan lain untuk “apa kabar” yang secara harfiah berarti “bagaimana Anda menghabiskan hari-hari Anda?”. Ungkapan ini umumnya digunakan sebagai bahasa tulisan dalam surat kepada kerabat maupun surat dan email bisnis, serta memiliki nuansa yang ramah dan penuh kehangatan.

Contoh Kalimat

Untuk memahami penggunaannya, mari kita perhatikan beberapa contoh penggunaan ungkapan salam “apa kabar” yang sudah disebutkan di atas.

Ogenki desuka

A : Ogenki desuka?
B : Hai, okagesama de, genki desu.
A : Gokazoku no mina-sama wa, ogenki desuka?
B : Hai. Kawarazu kazoku tomo-domo genki de yatte orimasu.
Samui hi ga tsudzuite orimasu ga, mina-sama ogenki desuka. Kochira wa genki de yatte masu.
Sakura-chan genki?
Okaa-san e.
Ogenki desuka?
….

Ungkapan Lainnya

A : Mina-sama mo, ogenki de irasshaimasuka?
B : Arigatou gozaimasu. Touhou, izure mo genki ni yatte orimasu.
Gobusata shite orimasu ga okawari arimasenka?
San-nen buri desu ne. Oai dekite ureshii desu. Are kara okawari arimasenka?
Gokigenyou, ohisashiburi desu.
Kisetsu mo sukkari harumeite kimashita. Anata-sama ni okaremashite wa, ikaga osugoshi deshouka.

Kesimpulan

Itulah penjelasan arti, makna, dan bagaimana penggunaan ungkapan salam ogenki desuka. Dapat disimpulkan ogenki desuka adalah salam sapa untuk menyanyakan kabar seseorang dalam nuansa yang formal. Untuk nuansa yang lebih kasual, bisa digunakan genki desuka atau genki saja. Selain ogenki desuka juga ada ungkapan lainnya yang bisa digunakan untuk menyatakan “apa kabar”. Jangan lupa pahami masing-masing penggunaannya agar tidak salah ketika kalian hendak menggunakannya ya.

Semoga penjelasan aisatsu di atas mudah kalian pahami dan mengerti. Jangan lupa untuk mencoba mengaplikasikannya ya. Ikuti terus informasi terbaru seputar bahasa Jepang dan hal-hal menarik tentang Jepang, hanya di Kepo Jepang!

Untuk mengingat kembali penjelasan di atas, coba perhatikan beberapa hal di bawah ini.

  • Q) Apa bahasa Jepangnya “apa kabar”?
  • Q) Apa artinya お元気ですか (ogenki desuka)?
  • Q) Apa artinya ごきげんよう (gokigenyou)?

Untuk melihat pertanyaan lainnya seputar bahasa Jepang dan info-info menarik tentang Jepang, langsung saja baca di halaman ini ya.