Simak salah satu tata bahasa Jepang yang digunakan dalam percakapan sehari-hari yuk!

“Kare wa koko ni kuru hazu ga nai”.

Apa kalian tahu arti kalimat di atas? Kalimat itu berarti “Dia laki-laki tidak mungkin akan datang ke sini”.

Dalam percakapan sehari-hari, kita akan menemui situasi ketika ingin mengungkapkan kalimat untuk menyatakan suatu yang yang kita anggap seharusnya terjadi atau suatu ekspektasi. Untuk itu, kali ini mari belajar mengenai tata bahasa “hazu ga nai”. Jangan lupa tonton juga video penjelasannya ya!

Fungsi “hazu ga nai”

kare wa koko ni kuru hazu ga nai / dia laki-laki tidak mungkin akan datang ke sini

Pola kalimat

  • kata kerja (bentuk kasual) + “hazu ga nai”
  • kata sifat i + “hazu ga nai”
  • kata sifat na (dengan “na”) + “hazu ga nai”
  • kata benda + partikel “no” + “hazu ga nai”

Penggunaan “hazu ga nai”

Tata bahasa “hazu ga nai” merupakan bentuk negatif dari tata bahasa “hazu da”, yang digunakan untuk menyatakan suatu hal yang menurut pembicara tidak terjadi atau tidak akan terjadi, karena ada suatu alasan yang jelas menurutnya. Dalam bahasa Indonesia, pola ini memiliki makna yang dekat dengan kata “pasti tidak”, “tidak mungkin”.

Pada artikel “hazu da”, terdapat bentuk kalimat negatif dengan pola “nai hazu da” (lihat di artikel hazu da). Perlu diketahui bahwa meski sekilas pola “nai hazu da” terkesan sama dengan pola “hazu ga nai”, sebenarnya pola “hazu ga nai” memiliki nuansa penekanan yang lebih tegas daripada ungkapan “nai hazu da”.

Untuk kalimat yang lebih formal, bisa digunakan “hazu ga arimasen”. Kemudian, jika mengungkapkan bentuk lampau, dengan arti bahwa suatu hal awalnya dirasa tidak mungkin terjadi tetapi pada akhirnya bisa terjadi, maka gunakan kata “hazu ga nakatta”.

Contoh kalimat

Untuk bisa lebih mudah memahami pola ”hazu ga nai”, mari perhatikan contoh kalimat berikut ini.

Kono nagai supiichi wo ichinichi de oboerareru hazu ga arimasen.
Kono jiki ni kasa ga urareru hazu ga nai.
Kyou wa ame ga furu hazu ga nai.
Ano ko wa ie ni iru hazu ga nai.
Kare wa kono jouhou wo mada shiranai hazu ga nai.
Hokkaidou wa ima, atsui hazu ga arimasen.
Sou iu fuu ni iwarete, ano hito wa ureshii hazu ga nai.
Kanojo wa shigoto de isogashii kara, hima na hazu ga nai.
Ano hito wa kono you na mono ga suki na hazu ga arimasen.
Watashi yori otousan no hou ga genki na hazu ga arimasen.
Kore wa ano kuni no omiyage no hazu ga nai.
Hanashikata kara miru to, kare wa nihonjin no hazu ga nai.

Contoh soal

Pola “hazu ga nai” tergolong dalam tata bahasa JLPT N4 dan N3. Untuk itu, coba perhatikan juga contoh soal yang menggunakan pola ini, seperti pada contoh berikut ini.

Soal 1 : かいぎはあさしちじにはじまる_____。
  1. はずがない
  2. はずがいない
  3. はずがある
  4. はずがいる
klik di sini untuk melihat jawabannya

Soal 2 : かれはからいものがにがてだから、これが_____はずがない。
  1. たべると
  2. たべて
  3. たべられて
  4. たべられる
klik di sini untuk melihat jawabannya

Soal 3 : このみせは_____はずがない。
  1. やすみ
  2. やすみの
  3. やすんで
  4. やすんでの
klik di sini untuk melihat jawabannya

Soal 4 : かれはスポーツがすきではないから、バレーボールが_____はずがない。
  1. じょうずな
  2. じょうずだ
  3. じょうずの
  4. じょうずに
klik di sini untuk melihat jawabannya

Soal 5 : このこうきゅうレストランは_____はずがない。
  1. やすいに
  2. やすくて
  3. やすく
  4. やすい
klik di sini untuk melihat jawabannya

Soal 6 : しごとがまだたくさんあるから、あそびにいける_____。
  1. はずがある
  2. はずがない
  3. はずとない
  4. はずにない
klik di sini untuk melihat jawabannya

Soal 7 : かのじょがつくったりょうりは_____はずがない。
  1. おいしくて
  2. おいしく
  3. おいしくない
  4. おいし
klik di sini untuk melihat jawabannya

Soal 8 : かれはともだちのことを_____はずがない。
  1. わすれて
  2. わすれに
  3. わすれる
  4. わすれ
klik di sini untuk melihat jawabannya

Kesimpulan

Bagaimana teman-teman? Apakah sudah bisa memahami fungsi dari tata bahasa “hazu ga nai”?

Pola “hazu ga nai” merupakan salah satu tata bahasa Jepang yang digunakan untuk menyatakan suatu hal yang menurut pembicara tidak terjadi, karena ada suatu alasan yang jelas, sehingga dalam bahasa Indonesia, pola ini memiliki makna yang dekat dengan kata “pasti tidak”, “tidak mungkin”.

Semoga informasi yang dibagikan kali ini bermanfaat untuk menambah pengetahuan mengenai bahasa Jepang ya! Jangan lupa untuk ikuti terus berbagai informasi seputar Jepang dari Kepo Jepang!

Selanjutnya, sambil mengingat materi hari ini, mari lihat beberapa pertanyaan di bawah ini!

  • Q)Bagaimana fungsi pola kalimat dengan “hazu ga nai”?
  • Q)Contoh kalimat dengan “hazu ga nai”?
  • Q)Bagaimana perbedaan “hazu ga nai” dan “nai hazu da”?

Kembali ke halaman daftar Materi Tata Bahasa N4

Kali ini kita sudah belajar pola “hazu ga nai”. Bagaimana menurut kalian? Semoga mudah dipahami ya. Karena masih ada tata bahasa lainnya yang perlu diperlajari, coba cek informasi lainnya di sini yuk!