Tamani yoru, nemurenai koto ga arimasu.
Ada kalanya, tidak bisa tidur di malam hari.

Sebelumnya sudah dibahas rentang waktu di pagi hari dan siang hari. Yang akan dibahas kali ini adalah rentang waktu di malam hari. Kalian mungkin sudah tahu bahwa malam hari dalam bahasa Jepang adalah yoru, tetapi tahukah kalian dalam bahasa Jepang malam hari bisa juga disebut ban atau yuugata?!

Di artikel ini akan dibahas perbedaan makna dan penggunaan dari istilah-istilah bahasa Jepang yang berarti “malam”. Untuk lebih jelasnya, langsung simak saja penjelasan lengkapnya di bawah ini.

Penjelasan “Yoru

Kata yoru digunakan untuk menunjukkan periode dari mulai matahari terbenam sampai matahari terbit. Dengan kata lain, ini adalah zona waktu di mana matahari sedang berada di belahan bumi atau ufuk lainnya, sehingga langit ada dalam keadaan gelap. Dalam ramalan cuaca mengacu pada sekitar pukul 18.00 sampai 24.00, atau sampai pukul 06.00 keesokan harinya. 

Istilah Rentang Waktu di Malam Hari

Sama halnya dengan istilah rentang waktu di pagi hari dan siang hari, di malam hari pun ada beberapa istilah bahasa Jepang yang digunakan untuk waktu yang lebih spesifik. Untuk lebih jelasnya, kita lihat penjelasan di bawah ini.

Ban

Dalam bahasa Indonesia ban juga diartikan sebagai “malam hari”. Namun, lebih spesifiknya ban digunakan untuk menunjukkan waktu ketika matahari terbenam, atau bisa juga disamakan dengan senja.

Yuugata / Yu / Yuugure

Istilah ini merujuk kepada rentang waktu yang hampir sama dengan ban. Yuu, yuugata atau yuugure digunakan untuk menunjukkan waktu ketika matahari terbenam telah tiba, atau dengan kata lain bisa diartikan juga “senja”. Dalam ramalan cuaca mengacu pada pukul 15.00 sampai 18.00.

Yoru no hajime goro

Secara harfiah dapat diartikan “awal malam”. Dalam ramalan cuaca mengacu pada pukul 18.00 sampai 21.00. Rentang waktu ini umumnya jarang digunakan dalam percakapan atau kalimat. 

Yoruosoku

Bisa diartikan “larut malam”. Rentang waktu ini mengacu pada pukul 21.00 sampai 24.00.

Yonaka

Secara harfiah diartikan “tengah malam”. Menunjukkan rentang waktu yang luas di malam hari, dan tidak dijelaskan dari pukul berapa sampai berapa. Namun, menurut survei yang dilakukan NHK, sebagian besar orang Jepang menganggap yonaka merujuk pada pukul 23.00 sampai 02.00.

Mayonaka

Artinya sama dengan yonaka, begitu pula dengan definisi rentang waktunya yang tidak jelas, tetapi sering digunakan untuk menunjukkan waktu-waktu terakhir di malam hari, atau sekitar pukul 02.00 sampai 03.00.

Shin’ya

Bisa diartikan tengah malam atau larut malam. Secara harfiah rentang waktunya sama dengan mayonaka, perbedaannya adalah, jika mayonaka digunakan sendiri, shin’ya lebih banyak digunakan dengan menggabungkannya dengan kata lain, seperti shin’ya-housou (siaran tengah malam) atau shin’ya-roudou (kerja tengah malam).

Mimei

Waktu yang menunjukkan sebelum datangnya fajar atau subuh. Bisa diartikan “sepertiga malam” atau “dini hari”, dalam ramalan cuaca mengacu pada sekitar tengah malam (12.00) sampai dengan 03.00 pagi. Mimei umumnya digunakan dalam berita televisi atau berita tertulis, dan tidak digunakan dalam percakapan pada umumnya.

Contoh Kalimat

Untuk lebih memahaminya, mari kita lihat penggunaan istilah-istilah rentang waktu malam hari di atas melalui contoh-contoh kalimat di bawah ini.

Yoru

Yoru wa abunai desu kara, hitori de kaeranai hou ga ii desu.
Kono heya wa watashi no benkyou beya desu ga, yoru wa shinshitsu ni narimasu.
Aki no yoru wa niwa de mushi-tachi ga naki kawashite iru no ga yoku kikoeru.
Yoru no nami no oto wa otsu-na mono da.
Kare no nyuusu kaisetsu wa itsumo yoru juu-ji kara housou sareru.
Karera wa Toukyou no yoru wo mankitsu shita you desu.
Satou-kun wa benkyou shite yoru wo akashita.
Hareta yoru wa hoshi ga yoku mieru.

Ban

Yui-san wa hitobanjuu hotondo issui mo shinakatta.
Kondo no doyoubi no ban ni watashi no ie de paatii wo hirakimasu.
Kare wa asa kara ban made sei wo dashite hataraita.
Kon-ban nan-ji ni denwa shimashouka?
Watashi wa mai-ban rajio wo kikimasu.
Ban-gohan wo ogoru yo.

Yuugata / Yuu / Yuugure

Yuugata ni natte kaze ga shizumatta.
Yuugata ni naru to kono atari wa itsumo kiri ga kakaru.
Yuugure toki ni naru to kono hen ni hitobito ga astumatte kita.
Yuugure ga tanima ni sematte ita.

Yoruosoku

Yamashita-kun wa yoruosoku made isshoukenmei hataraku.
Onee-san wa yoruosoku kaette kita.
Touron wa yoruosoku made tsudzuita.
Yoruosoku denwa shinaide kudasai!

Yonaka

Watashi wa yonaka ni suu-kai, me wo samashita.
Yuki-kun wa yonaka no ni-ji made kaeranakatta.
Yonaka ni daidokoro de mono ga kowareru oto ga shita.
Kanojo ga yonaka ni kouen de sanpo shite iru no wo mita.

Mayonaka

Yamazaki-kun wa mayonaka ni denwa shite kita.
Watashi wa mayonaka ni kimyou-na mono-oto wo kiita.
Karera wa mayonaka wo sugiru made katari tsudzuketa.
Totemo atsui yoru datta node, mayonaka made nemurenakatta.

Shin’ya

Kono kissaten wa shin’ya-eigyou wo shite iru.
Chouki ni wataru shin’ya-kin’mu ga tatatte kare wa kenkou wo hidoku gaishite shimatta.
Noresou na furaito wa raishuu no shin’ya-bin dake da.
Izen wa rajio no shin’ya-housou wo yoku kiita mono desu.
Eki kara danchi made wa shin’ya-basu ga dete imasu.

Mimei

Honjitsu mimei ni yuki ga futta.
Konzatsu wa juuroku-nichi mimei made tsudzuita.
Yokujitsu no mimei ni, guntai wa hokushin meirei wo uketa.

Kesimpulan

Itulah penjelasan istilah rentang waktu di malam hari dalam bahasa Jepang. Sekarang kalian jadi tahu kan istilah-istilah yang digunakan untuk menunjukkan rentang waktu di malam hari. Dengan memahami istilah masing-masing, maka kalian akan bisa membedakan rentang waktu yang tepat ketika membicarakan sesuatu dengan lawan bicara.

Semoga istilah-istilah yang sudah dijelaskan di atas bisa kalian pahami dengan mudah dan membantu kalian dalam mempelajari bahasa Jepang. Jangan lupa untuk terus berlatih agar semakin lancar bahasa Jepangnya dan ikuti terus informasi seputar bahasa Jepang dan Jejepangan lainnya, hanya di Kepo Jepang!

Untuk mengingat kembali penjelsan di atas, coba perhatikan beberapa hal di bawah ini.

  • Q) Apa bahasa Jepangnya “malam hari”?
  • Q) Apa artinya 夜 (yoru)?
  • Q) Apa bedanya 夜 (yoru) dan 晩 (ban)?
  • Q) 夜中 (yonaka) artinya apa?

Jika kalian penasaran dengan pertanyaan lainnya seputar Jepang dan bahasa Jepang, langsung baca saja di halaman ini ya!