Sasuga!
Kata di atas cukup sering diucapkan orang Jepang dalam percakapan sehari-hari. Namun, ungkapan sasuga sendiri cukup sulit jika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia. Nuansa maknanya sendiri hampir sama dengan sugoi dan subarashii. Diucapkan ketika kita mengekspresikan rasa kagum dan terkesan atas hal luar biasa yang dilakukan seseorang.
Akan tetapi, selain mengungkapkan ekspresi pujian, sasuga pun bisa digunakan untuk mengungkapkan suatu hal yang terjadi di luar dugaan (kontradiksi). Di artikel ini, Kepo Jepang akan menjelaskan makna dan penggunaan ungkapan sasuga dan memberikan beberapa contoh kalimat.
Selengkapnya langsung simak saja penjelasan di bawah ini.
Penjelasan “Sasuga”
Sasuga adalah salah satu ungkapan ekspresi unik dalam bahasa Jepang yang sulit untuk diterjemahkan secara langsung dengan kata yang pas. Pada umumnya dalam bahasa Indonesia sasuga diartikan “luar biasa”, “keren”, atau “mantap”.
Sebagai tambahan, sasuga juga bisa berlaku sebagai kata benda, kata sifat, ataupun kata keterangan.
Arti dan Makna “Sasuga”
Secara umum sasuga adalah ungkapan ekspresi yang dapat digunakan untuk menanggapi hal yang “luar biasa”, “mengesankan” dan “mengagumkan” yang terjadi seperti yang diharapkan dan sesuai dugaan pembicara.
Umumnya sasuga digunakan ketika kita melihat seseorang yang hampir selalu melakukan pekerjaan dengan baik dan menyelesaikannya sesuai dengan harapan dan dugaan kita. Pada saat itulah, sasuga diucapkan.
Dalam situasi seperti ini sasuga bisa diartikan “seperti yang diharapkan”, atau “hebat” sebagai ungkapan pujian. Implikasinya adalah kita tidak terkejut mereka melakukan pekerjaan dengan baik, karena mereka sering melakukannya pekerjaan dengan baik. Kita sebagai pembicara merasa terkesan, tetapi kita juga mengharapkan mereka melakukannya dengan baik karena kita sudah tahu bahwa mereka memiliki rekam jejak yang baik. Secara sederhana, sasuga digunakan ketika kita terkesan atau ingin menyanjung seseorang.
Akan tetapi, seperti yang sudah disebutkan di atas, penggunaan sasuga tidak selamanya bermakna pujian. Sering kali sasuga mengekspresikan hal-hal yang bertentangan dengan dugaan kita. Secara sederhana, sasuga dalam ekspresi kontradiktif bisa diartikan “bahkan”.
Sebagai tambahan, sering kali sasuga juga digunakan hanya untuk menekankan maksud yang ingin disampaikan. Dalam hal ini, sasuga diterjemahkan sesuai dengan konteks dan maksud kalimat yang diungkapkan.
Contoh Kalimat
Untuk memudahkan kalian memahami makna dan penggunaan ungkapan sasuga di atas, mari simak beberapa contoh kalimat di bawah ini.
- A : Tsugi no purojekuto no keikaku wo kaki owarimashita.
B : Sasuga, Yamada-san!
- Sasuga okaasan ryouri umai ne!
- Sasuga watashi no musuko ne!
- Sasuga ni oishii ne.
- Sasuga ni bikkuri shita.
- Sasuga ni Rittsu hoteru wa sugoinaa!
- Sasuga da ne. Kimi nara yatte kureru to omotte ita yo.
- Sasuga, kare wa kitai wo uragiranai ne.
- Sasuga ni kyou wa tsukareta ne.
- Sasuga ni daitoshi dake atte, rippa-na omise ga takusan arimasu.
- Hontou no koto wo itta to wa sasuga ni yuuki ga aru.
- Kare wa wakai koro kara nihon ni sunde ita dake no koto wa atte, sasuga nihongo ga jouzu da ne.
- A : Kono mise ni wa sekaijuu no ocha ga, san-byaku shurui ijou mo aru ndesu tte.
B : Sugoi! Sasuga ocha no senmon-ten da ne.
- A : Senshuu no tesuto wa, zenbu hyaku-ten datta yo.
B : Sasuga Tanaka-san da ne. Ato de benkyou wo oshiete yo.
- U~n, ii kaori. Sasuga takai koohii mame da.
- Kyuu-na shirase ni, itsumo wa reisei-na chichi mo sasuga ni douyou shita.
- Shitsurei na okyaku no taido ni, itsumo teinei na tenchou mo sasuga ni koe wo aradateta.
- Sasuga no kare mo toshi ni wa katenakatta.
Kesimpulan
Itulah penjelasan makna dan bagaimana menggunakan ungkapan sasuga. Dapat disimpulkan bahwa sasuga digunakan ketika kita memuji seseorang dan terkesan ata hal yang dilakukan orang tersebut. Namun, perlu diingat bahwa sasuga pun bisa digunakan untuk menunjukkan “kontradiksi” yang secara sederhana diartikan “bahkan”, atau digunakan hanya sekadar menekankan maksud dari kalimat yang ingin disampaikan.
Semoga penjelasan di atas mudah kalian pahami dan mengerti. Jangan lupa membaca artikel bahasa Jepang lainnya, dan ikuti terus informasi terbaru seputar Jepang dan bahasa Jepang di Kepo Jepang.
Untuk mengingat kembali penjelasan di atas, coba perhatikan beberapa hal di bawah ini.
Q) Apa artinya “sasuga”?
Q) Apa perbedaan “sasuga” dan “sugoi”?
Q) Apa maksud “sasuga” yang berarti “bahkan”?
Masih penasaran dengan pertanyaan-pertanyaan yang lain? Jangan lupa cek juga halaman ini ya!