Dalam mempelajari bahasa asing, kemampuan menulis, membaca, mendengar, dan berbicara adalah elemen-elemen yang saling berhubungan satu sama lain. Namun bisa dikatakan bahwa kemampuan berbicara dan pendengaran lah yang bisa menjadi kunci sukses dalam menguasai sebuah bahasa asing.

Oleh karena itu, melalui artikel ini Kepo Jepang akan mencoba berbagi tips yang mungkin bisa membantu kalian meningkatkan kemampuan pendengaran bahasa Jepang kalian (choukai). Mau tahu bagaimana? Simak langsung penjelasan detailnya di bawah ini.

Melatih dan Meningkatkan Kemampuan Pendengaran Bahasa Jepang

Kemampuan pendengaran dalam belajar bahasa asing bukan hanya tentang mendengarkan saja, tetapi juga memahami maksud dari apa yang kita dengarkan. Seperti halnya istilah “listening” dalam bahasa Jepang choukai yang secara harfiah berarti “mendengarkan dan memahami”.

Cara terbaik untuk meningkatkan kemampuan pendengaran adalah dengan latihan secara berkala. Gunakanlah setiap kesempatan yang kamu miliki untuk mendengarkan bahasa Jepang dan mempelajarinya, maka dari itu kemampuan pendengaran kalian perlahan-lahan akan meningkat.

Pelajari dan Pahami Materi Dasar

Apabila kalian pemula dalam belajar bahasa Jepang, jangan hiraukan poin ini. Menguasai suatu bahasa memerlukan tahapan-tahapan tertentu. Oleh karena itu, sebelum kalian mulai belajar untuk meningkatkan kemampuan pendengaran kalian, pastikan kalian sudah mempelajari dan memahami materi dasar bahasa Jepang.

Materi dasar ini tentu saja mencakup huruf-huruf Jepang, kosakata harian, kata kerja dan kata sifat, aisatsu (salam sapa) dasar, dan pemahaman tata bahasa dan konteks kalimat. Kalian bisa mempelajari semua ini di website Kepo Jepang.

Melatih Ejaan dan Pelafalan Bahasa Jepang

Kesalahan dalam pelafalan sebuah kata akan berakibat pada kemampuan pendengaran kalian. Seperti yang kalian ketahui, ada beberapa kata dalam bahasa Jepang yang ejaannya sama tetapi memiliki pelafalan atau aksen yang berbeda. Apabila kalian tidak mengetahui bagaimana pelafalan suatu kata yang benar, hal ini akan menyulitkan pemahaman kalian terhadap apa yang sedang disampaikan.

Untuk melatih pelafalan, mulailah dari huruf, kemudian kosakata, dan terakhir kalimat. Dengarkanlah penutur asli sebanyak dan sesering mungkin untuk membiasakan telinga kalian dalam mendengar aksen yang tepat dalam bahasa Jepang. Lakukanlah latihan pelafalan ini secara berulang dan bertahap.

Sebagai tambahan, contoh-contoh kalimat dalam artikel kosakata Kepo Jepang sudah disertai dengan audio dari tim penutur asli Kepo Jepang. Jangan lupa untuk mendengarkannya ya!

Gunakan dan Manfaatkan Internet dan Dunia Digital Secara Maksimal

Di dunia serba digital sekarang ini, apa sih yang tidak bisa ditemukan di internet? Dengan internet kalian bisa mulai belajar choukai, baik dengan mencari siaran radio dan TV Jepang, podcast belajar bahasa Jepang atau orang Jepang, dan materi audio lainnya yang menggunakan bahasa Jepang untuk media belajar kalian. 

Manfaatkanlah keberadaan internet ini sebaik mungkin dengan mencari bahan belajar choukai yang kalian butuhkan. Setelah kalian mendapatkan bahan materi belajar yang cocok, pastikan kalian menggunakannya semaksimal mungkin.

Ingatlah bahwa konsistensi dan kesabaran adalah hal yang kalian perlukan dalam meningkatkan kemampuan choukai ini. Semakin kalian sering mendengarkan bahasa Jepang, maka kemampuan choukai kalian akan semakin meningkat.

Berikut beberapa media yang bisa kalian gunakan untuk belajar :

Sebagai tambahan, saat ini sudah ada banyak aplikasi belajar bahasa Jepang yang menyediakan audio untuk latihan choukai. Manfaatkanlah aplikasi-aplikasi tersebut untuk dijadikan sebagai bahan pembelajaran.

Matikan Terjemahan Ketika Menonton Media Berbahasa Jepang

Kalian bisa meningkatkan kemampuan choukai dengan menonton berbagai macam tayangan berbahasa Jepang, baik anime, film, drama, acara TV, kanal YouTube orang Jepang, dan sebagainya. 

Ketika kalian sudah mulai agak terbiasa mendengarkan bahasa Jepang, matikanlah terjemahan yang disediakan. Dengan mematikan terjemahan, secara tidak langsung pikiran kalian akan mempersiapkan diri untuk mencerna dan memahami apa yang kalian dengarkan.

Awalnya mungkin akan terasa sulit, tetapi semakin kalian berusaha mendengarkan dan memahami setiap percakapan dalam video tertentu, kalian akan menemukan bahwa keterampilan dan pemahaman mendengarkan kalian akan mengalami peningkatan, dan terasa berbeda dari yang sebelumnya.

Sebagai tambahan, gunakanlah earphone atau headphone ketika mendengarkan media berbahasa Jepang. Dengan menggunakan earphone atau headphone, suara yang didengarkan akan terasa lebih jelas di telinga. Dengan begitu, kalian akan lebih mudah membedakan pelafalan atau aksen setiap kata dan kalimat.

Mendengarkan Secara Aktif

Belajar mendengarkan melalui media seperti film, drama, anime, podcast dan sebagainya adalah bentuk pembelajaran secara pasif. Maksud mendengarkan secara aktif di sini adalah mendengarkan secara langsung. Dengan mendengarkan seseorang berbicara bahasa Jepang secara langsung, kalian benar-benar akan dihadapkan pada situasi harus mendengarkan dengan seksama dan memahami apa yang sedang dibicarakan orang tersebut.

Bagi kalian yang mempunya teman orang Jepang atau teman yang sama-sama sedang belajar bahasa Jepang, kalian bisa mengajak mereka berbicara langsung dalam bahasa Jepang. Mulailah dari percakapan ringan, semakin sering kalian melakukannya, maka kemampuan pendengaran kalian akan semakin meningkat.

Selain berbicara dengan teman yang sama-sama belajar bahasa Jepang atau kenalan orang Jepang, kalian juga bisa mencoba bergabung dengan komunitas bahasa Jepang di mana kalian bisa secara langsung praktek berbicara dan mendengarkan bahasa Jepang.

Sebagai tambahan, mulailah langkah ini dengan berbicara satu lawan satu. Dengan begini kalian dan lawan bicara akan saling menyesuaikan kemampuan, dan memungkinkan kalian untuk bisa lebih fokus dalam mendengarkan dan memahami apa yang lawan bicara sampaikan.

Menentukan Tujuan dan Target Belajar

Setiap orang belajar choukai dengan tujuan yang berbeda-beda. Sebagian besar mungkin untuk meningkatkan choukai JLPT, tetapi ada juga yang memerlukannya untuk sekolah atau pekerjaan. Memusatkan rencana belajar sesuai tujuan tertentu akan membantu kalian fokus terhadap poin-poin penting yang perlu kalian pelajari.

Misalnya, untuk meningkatkan choukai JLPT ada bentuk-bentuk percakapan khusus yang harus dipahami di setiap soalnya untuk bisa mendapatkan skor terbaik. Sedangkan, ketika tujuan belajar kalian adalah untuk pekerjaan, kalian bisa fokus menyiapkan bahan-bahan belajar yang berhubungan dengan percakapan di dunia kerja, dan sebagainya.

Latihan Membuat Sempurna

Latihan mendengarkan dengan konstan akan membantu meningkatkan pemahaman kalian terhadap isi percakapan. Semakin sering telinga kalian mendengar bahasa Jepang, kalian akan semakin mudah menggambarkan tentang isi pembicaraan yang sedang disampaikan. Dengan begini, kalian akan dengan mudah mengidentifikasi kata-kata kunci untuk bisa memahami maksud percakapan dan pembicaraan tanpa terlalu fokus untuk mengetahui setiap kata yang diucapkan.

Selain itu, jika kalian ada di lingkungan yang bisa menggunakan bahasa Jepang (sekolah, komunitas, dan sebagainya), jangan takut untuk berbicara dalam bahasa Jepang, baik itu ketika menyapa atau mengajukan pertanyaan. Dengan berbicara dalam bahasa Jepang, kalian akan memiliki kesempatan lebih banyak untuk mendengarkan bahasa Jepang dari pihak lain.

Jadikanlah Choukai Bagian dari Rutinitas

Setelah kalian mulai terbiasa dengan “mendengarkan” bahasa Jepang melalui berbagai media pembelajaran seperti yang disebutkan di atas, saatnya menjadikan kegiatan “mendengarkan” bagian dari rutinitas kalian.

Kalian bisa melakukannya dengan mendengarkan radio, podcast, atau lagu-lagu bahasa Jepang ketika mengerjakan PR di rumah, perjalanan menuju sekolah atau kantor, atau ketika melakukan kegiatan-kegiatan lainnya. Dengan melakukan hal ini, telinga kalian akan selalu terbiasa dengan bahasa Jepang.

Satu hal yang pasti, lakukanlah sesuai dengan kebutuhan dan waktu yang kalian miliki. Ada baiknya juga jika kalian menyediakan waktu setiap hari untuk melatih pendengaran secara teratur. Dengan konsistensi, maka kemampuan pendengaran kalian akan meningkat dan membaik.

Berbicara Bahasa Jepang Sesering Mungkin

Dalam mempelajari bahasa asing apapun, mendengarkan dan berbicara selalu saling melengkapi. Sama halnya seperti membaca dan menulis, mendengarkan dan berbicara berjalan beriringan. Jadi selain latihan mendengarkan, kalian pun harus berlatih berbicara dalam bahasa Jepang untuk meningkatkan kemampuan pendengaran kalian.

Salah satu metode latihan berbicara adalah secara aktif berlatih percakapan dengan penutur asli bahasa Jepang atau pembelajar bahasa Jepang lainnya. Selain teman yang kalian kenal, kalian juga bisa memanfaatkan situs-situs komunitas dan pembelajar bahasa Jepang di mana kalian bisa berlatih bahasa Jepang dengan pembelajar dari berbagai belahan dunia atau dengan orang Jepangnya secara langsung.

Kunci dalam latihan berbicara adalah percaya diri. Jika kalian merasa belum cukup berani, lakukanlah latihan sendiri di depan kaca atau merekamnya. Bisa dengan membaca cerita atau berlatih percakapan seorang diri. Dengan berlatih berbicara, kalian akan terbiasa mengucapkan kata-kata sesuai dengan aksen yang tepat, di mana hal ini akan membantu peningkatan keterampilan mendengar kalian.

Informasi Tambahan : Choukai JLPT

Choukai dalam JLPT dilaksanakan paling akhir setelah pengerjaan soal “Moji-Goi”, “Bunpou” dan “Dokkai”. Durasi ujian setiap level biasanya berbeda-beda. Semakin tinggi levelnya, maka durasi ujian choukai pun akan semakin lama. Misalnya choukai N5 berlangsung selama 35 menit, sedangkan N1 berlangsung selama 1 jam. Untuk lebih jelasnya, silakan baca di artikel JLPT ya.

Lalu, langkah seperti apa yang harus diketahui saat menghadapi ujian choukai JLPT agar bisa memperoleh nilai terbaik? Berikut hal-hal umum yang sebaiknya diperhatikan ketika melaksanakan ujian choukai JLPT :

Mengetahui dan Memahami Bentuk Soal Choukai JLPT

Dalam choukai JLPT ada beberapa jenis soal yang umum diberikan dalam setiap level, yaitu :

Kadai Rikai (Pemahaman Masalah)

Mendengarkan teks percakapan kohesif dan memahami isinya. Biasanya pada bagian ini akan diperdengarkan 2 orang atau lebih sedang berbincang-bincang. Peserta akan mendengarkan informasi, instruksi, permintaan, saran, dan sebagainya dari isi percakapan dan diberikan soal tentang “apa yang harus dilakukan pembicara mulai sekarang”.

Jenis soal ini ada untuk semua level JLPT.

Pointo Rikai (Memahami Poin Penting)

Pemahaman mendalam terhadap masalah yang ada dalam percakapan. Memahami isi sambil menyerap lebih banyak informasi dari soal percakapan. Bentuk percakapan hampir sama dengan kadai rikai, tetapi biasanya sedikit lebih panjang. Apabila soal kadai rikai mempertanyakan apa yang akan atau harus dilakukan pembicara setelah percakapan selesai, pada soal ini akan dipertanyakan poin penting yang berhubungan dengan hal yang dibicarakan selama percakapan berlangsung.

Jenis soal ini ada untuk semua level JLPT.

Gaiyou Rikai (Pemahaman Ikhtisar)

Mendengarkan dan memahami informasi yang disampaikan. Berbeda dengan soal lain yang berbentuk percakapan antar 2 orang atau lebih, pembicara pada soal ini umumnya 1 orang yang membicarakan informasi tentang topik tertentu. Kemudian akan dipertanyakan ringkasan utama atau maksud dari informasi yang sudah disampaikan oleh pembicara tersebut.

Jenis soal ini hanya ada di JLPT N1, N2, dan N3.

Hatsuwa Hyougen (Ekspresi Ucapan)

Memahami gambar ilustrasi dan percakapan. Umumnya kalian diharuskan memperhatikan gambar, kemudian mendengarkan penjelasan situasi tertentu, dan memilih mana yang tepat dengan percakapan yang diperdengarkan. 

Jenis soal ini ada di JLPT N3, N4, dan N5.

Sokuji Outou (Respon / Tanggapan Cepat)

Percakapan pendek dan bagaimana menanggapinya. Peserta akan mendengarkan kalimat pendek seperti pertanyaan, laporan, permintaan, dan sebagainya, kemudian menentukan jawaban atau tanggapan yang sesuai dengan apa yang diungkapkan salah satu pembicara.

Jenis soal ini ada untuk semua level JLPT.

Tougou Rikai (Pemahaman Secara Menyeluruh)

Mendengarkan dan memahami isi percakapan panjang. Peserta akan mendengarkan percakapan yang berdurasi cukup panjang tentang cerita atau informasi tertentu, menilai subjek atau tema dari keseluruhan cerita, maksud pembicara, pernyataan, dan sebagainya. Oleh karena itu, kalian harus benar-benar mendengarkan keseluruhan percakapan, kemudian memperhatikan pertanyaan dan pilihan jawabannya dengan seksama.

Jenis ujian ini hanya ada di JLPT N1 dan N2.

Fokus Pada Soal dengan Poin Tinggi

Sebagai tambahan, masing-masing poin untuk setiap jenis soal berbeda-beda. Untuk memperoleh nilai minimal yang diharapkan, fokuslah pada jenis-jenis soal dengan poin lebih besar. Pastikan kalian mendengarkan dan menjawab soal-soal tersebut dengan benar. Tentu saja saat mengerjakan soal lainnya pun kalian harus fokus dan berusaha semaksimal mungkin.

Berikut penilaian untuk choukai JLPT berdasarkan masing-masing jenis soal :

Jenis SoalN1N2N3N4N5
課題理解 (Kadai Rikai)6 soal x 2 poin5 soal x 2 poin6 soal x 3 poin8 soal x 3 poin7 soal x 3 poin
ポイント理解 (Pointo Rikai)7 soal x 1 poin6 soal x 2 poin6 soal x 2 poin7 soal x 2 poin6 soal x 3 poin
概要理解 (Gaiyou Rikai)6 soal x 2 poin5 soal x 2 poin3 soal x 3 poin
発話表現 (Hatsuwa Hyougen)4 soal x 3 poin5 soal x 3 poin5 soal x 3 poin
即時応答 (Sokuji Outou)14 soal x 1 poin12 soal x 1 poin9 soal x 1 poin8 soal x 1 poin6 soal x 1 poin
統合理解 (Tougou Rikai)4 soal x 3 poin4 soal x 3 poin

Mengerjakan Latihan Soal Sebelum Ujian Sesering Mungkin

Latihan akan membuat sempurna. Sama halnya dengan latihan ujian JLPT. Ada banyak buku latihan yang bisa kalian gunakan yang menyediakan CD Audio dengan contoh-contoh soal choukai yang sama dengan soal aslinya.

Kalian bisa berlatih untuk menjawab setiap soal dengan menggunakan waktu yang sama dengan ujian yang asli. Lakukanlah satu contoh soal secara berulang-ulang sampai kalian bisa semakin cepat menjawab masing-masing pertanyaan, sebelum kalian lanjut ke contoh-contoh soal berikutnya. 

Metode ini salah satu cara yang sangat efektif bagi kalian untuk membiasakan diri dengan jenis-jenis pertanyaan choukai yang diajukan dalam ujian yang asli.

Berikut beberapa situs yang bisa kalian gunakan untuk melatih choukai JLPT :

Manfaatkan Lembar Soal dengan Baik untuk Mencatat 

Kalian diperbolehkan mencorat-coret lembar soal untuk menuliskan soal percakapan yang didengarkan dan menulis perkiraan jawaban kalian. Manfaatkanlah hal ini, agar kalian lebih mudah memahami isi percakapan dan hal ini pun akan membantu kalian lebih cepat menentukan jawaban yang tepat.

Dengarkan Pertanyaan Soal dengan Seksama

Setiap soal choukai biasanya diawali dengan pertanyaan dari nomor soal tersebut. Pastikan kalian mencatat pertanyaan tersebut agar tidak lupa. Dengan mencatat pertanyaannya, kalian akan lebih fokus ketika soal percakapan diperdengarkan, dan bisa dengan cepat dan mudah menjawab ketika percakapannya selesai.

Jangan Terlalu Memikirkan Soal yang Dirasa Sulit

Saat ujian berlangsung hindarilah memikirkan pertanyaan dari percakapan yang sulit kalian pahami. Tidak seperti sesi lainnya, sesi ujian choukai dibatasi oleh waktu. Kalian hanya bisa menjawab pertanyaan sebelum soal percakapan berikutnya diperdengarkan, dan tidak memiliki kesempatan untuk mengisi jawaban setelah waktu ujian choukai berakhir. 

Oleh karena itu, pilihlah jawaban dengan mengira-ngira ketika kalian merasa soal terlalu sulit dan jangan memikirkannya terlalu lama. Jangan sampai mengosongkan jawaban, karena jawaban kosong diberi nilai 0. Namun jika jawaban perkiraan kalian tepat, kalian masih bisa mendapatkan skor nilai.

Kesimpulan

Itulah beberapa tips untuk meningkatkan kemampuan choukai (mendengar dan memahami) dari Kepo Jepang. Satu hal penting yang perlu kalian ingat adalah perbanyak mendengarkan dan latihan. Semakin kalian sering mendengarkan sesuatu dalam bahasa Jepang dan melatihnya secara langsung, maka kalian akan semakin terbiasa mendengarkan bahasa Jepang, dan akan semakin mudah memahami setiap pembicaraan atau percakapan yang kalian dengarkan. 

Semoga tips-tips di atas bisa membantu kalian dalam meningkatkan kemampuan pendengaran dan pemahaman bahasa Jepang. Jangan lupa simak terus informasi seputar bahasa Jepang dan berita Jepang lainnya di website maupun sosial media Kepo Jepang.

Untuk mengingat kembali tips-tips di atas, coba perhatikan beberapa hal di bawah ini.

  • Q) Bagaimana caranya meningkatkan kemampuan choukai bahasa Jepang?
  • Q) Bagaimana agar bisa lulus JLPT dengan nilai choukai yang baik?
  • Q) Bagaimana agar terbiasa mendengarkan bahasa Jepang?

Untuk melihat pertanyaan lainnya seputar bahasa Jepang dan info-info menarik tentang Jepang, langsung saja baca di halaman ini ya.

Cek halaman tips belajar bahasa Jepang lainnya!

Selain tips belajar kaiwa, kalian juga bisa membaca beberapa tips lainnya untuk belajar dan meningkatkan kemampuan bahasa Jepang kalian. Langsung saja kalian cek artikel-artikel di bawah ini ya!